Daftar 28 Pemain yang Lolos Seleksi Timnas U-19 Indonesia, Siapa Saja?

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 19 Januari 2020 | 07:11 WIB
Para pemain mengikuti pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, pada 13 Januari 2020. (PSSI.ORG)

"Saya melihat setiap posisi, kemampuan individu pemain berbeda-beda, dan itu bagus. Sejauh yang saya lihat, kemampuan mereka sudah meningkat, setiap hari ada progres yang bagus dan terus meningkat. Terutama di fisik para pemain," ujar Shin melanjutkan.

Namun demikian, pemilihan yang dilakukan Shin Tae-yong bisa dikatakan cukup mengejutkan.

Baca Juga: Shin Tae Yong Tak Segan Coret Pemain Muda Asal Klub Inggris

Pasalnya, Shin Tae-yong lebih banyak memilih wajah-wajah baru di timnas U-19 Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan itu justru mencoret sejumlah pemain lama seperti Beckham Putra Nugaraha.

Shin Tae-yong juga mencoret pemain klub Inggris Lincoln City, yakni Jack Brown.

Baca Juga: Pemain Bali United Alami Kelelahan Jelang Lawan Melbourne Victory

Meski begitu, Shin Tae-yong sudah mempertimbangkan alasannya melakukan pencoretan dan pemilihan pemain.

Ia menegaskan bahwa pemain yang terpilih merupakan pemain dalam kondisi fisik terbaik.

"Pemain yang terpilih saat ini mereka yang benar-benar siap dan tidak mengalami cedera," ucapnya.



Source : PSSI
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan