Meski begitu, mantan pemain timnas Jerman ini kembali merasakan pengalaman buruk di rumahnya yang berada di London Utara, Inggris.
Dilansir dari BBC, dua bernama Salaman Ekinci dan Ferhat Ercun terlibat insiden dengan pihak keamanan di rumah Mesut Oezil pada 8 Agustus 2019.
Baca Juga: Kondisi Terbaru Persib Bandung, Pemain Cedera Mulai Pulih dan Satu Nama Absen
Kini keduanya sudah menjalani proses persidangan di Pengadilan Magistrasi Highbury pada Selasa (4/2/2020).
Ekinci dan Ercun disidang dengan dakwaan dakwaan gangguan publik karena telah melontarkan makian kepada penjaga rumah Mesut Oezil, Kemil Sezer.
Sarah Gabay selaku penutut hukum mengatakan bahwa Kemil Sezer sedang bertugas dengan rekannya Saadant Guldiken saat insiden berlangsung.
Baca Juga: Kiper Timnas U-19 Indonesia Beberkan Perbedaan Kontras Shin Tae-yong dan Fakhri Husaini
"Pada pukul 8 malam, dua terdakwa melintas di depan rumah. Perhatian Kemil Sezer tertuju pada keduanya," kaya Gabay dikutip BolaStylo.com dari Mirror.
"Salah satunya melihat ke arah Sezer. Ada percakapan singkat dan para terdakwa menjauh."
Gabay menambahkan, kedua terdakwa itu insiden keributan mulai terjadi ketika para penjaga berada di dalam mobil di luar rumah.
Source | : | Mirror |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |