Pelatih Tunggal Putri Indonesia Bongkar Masalah yang Sebabkan Performa Atletnya Kerap Dikritik Publik

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 7 Februari 2020 | 19:19 WIB
Pelatih kepala tunggal putri Indonesia, Rionny Mainaky, mendampingi Gregoria Mariska Tunjung, pada babak pertama Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Rabu (3/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Pelatih tunggal putri Indonesia, Rionny Mainaky membeberkan masalah yang tengah dihadapi anak didiknya.

Tunggal putri Indonesia kini kerap jadi sorotan publik.

Pasalnya, sektor tunggal putri Indonesia adalah satu-satunya sektor yang tak memiliki pemain di ranking top 10 dunia.

Peringkat tertinggi tunggal putri Indonesia saat ini dipegang Gregoria Mariska Tunjung dengan posisi 24 dunia.

Sementara Fitriani ada di posisi 33 duni sedangkan Ruselli Hartawan ada di posisi 37 dunia.

Melihat kondisi tersebut, sektor tunggal putri menjadi salah satu sektor yang kerap disorot publik dan menerima banyak kritikan.

Baca Juga: 4 Pengorbanan Shin Tae Yong untuk Timnas Indonesia, Dari Mulai 'Khianati' Prinsip Masa Lalunya Hingga Pelajari Agama Islam

Terlebih di musim 2019 lalu, tunggal putri Indonesia hanya berhasil menyumbang satu gelar di turnamen BWF World Tour Series yakni Thailand Masters 2019 lewat Fitriani.



Source : BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan