Inilah 5 Jus Peningkat Imunitas Tubuh, Nomor 1 Ampuh Usir Batuk Pilek

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 19 Maret 2020 | 21:18 WIB
Jus buah sehat (freepik.com/lifeforstock)

BolaStylo.com - Jus menjadi salah satu minuman yang bisa membantu menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh manusia.

Dari waktu ke waktu, imunitas tubuh manusia tentu mengalami kenaikan dan penurunan.

Jika imunitas tubuh sedang lemah, tubuh akan mudah terserang kuman, virus dan bakteri.

Sehingga, manusia akan rentan terjangkiti penyakit tertentu karena imun tubuh melemah.

Maka dari itu, agar imun tubuh tidak lemah dan menjadi lebih kuat bisa dibantu dengan makanan dan minuman sehat salah satunya jus.

Namun, tentu jus yang sehat seharusnya tak memakai banyak gula ya BoalStylovers, karena terlalu banyak gula juga kurang bagus untuk tubuh.

Terlepas dari itu, berikut 5 jus yang bisa membantu meningkatkan imunitas tubuh.

5. Jus Semangka

Jus semangka rupanya tak cuma memiliki rasa segar yang bisa mengusir haus namun juga bermanfaat dalam meningkatkan imunitas tubuh.

Jus semangka memiliki kandungan yang bisa meningkatkan sistem imunitas tubuh juga dapat mengurangi nyeri otot.

Membuat jus semangka tentu sangat mudah, BolaStylovers tinggal memasukkan semangka ke blender tanpa tambahan gula ataupun air berlebihan.

Mengingat, semangka biasanya sudah memiliki kandungan air dan rasa manis.

4. Jus Jeruk

Jus jeruk

Jus Jeruk menjadi salah satu jus yang membantu meningkatkan sistem imun tubuh.

Pasalnya, jeruk memiliki kandungan vitamin C yang membantu pertahanan tubuh dan aktif melawan infeksi.

Agar mendapatkan khasiat maksimal, jangan campurkan gula ke dalam jus, lebih baik pilih saja jeruk yang memiliki rasa manis sehingga anda tak harus merasakan rasa asam yang ekstrem kala meminum jus.

3. Jus Tomat

Sama seperti jeruk, tomat segar juga efektif dalam meningkatkan sistem imunitas tubuh.

Tomat mengandung vitamin C dan juga folat yang baik dan melindungi tubuh dari infeksi.

2. Jus wortel, jeruk dan apel

Jus campuran dari wortel, jeruk dan apel memiliki nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.

Gabungan buah dan sayur itu mengandung nutrisi sehat dan vitamin A, B-6, C serta potasium dan asam folik.

1. Jus bit, kunyit dan jahe

Mungkin rasa jus satu ini tak seperti jus-jus sebelumnya dan memiliki bau yang sedikit menyengat.

Namun, campuran jus antara buah dan rempah ini memiliki manfaat luar biasa bagi tubuh.

Kunyit dan jahe dikenal sebagai obat tradisional mengatasi batuk dan pilek.

Jika digabung dengan buah bit yang memiliki kandungan antiperadangan yang tinggi, anda bisa meningkatkan sistem imun dan bebas dari serangan batuk dan pilek.

Artikel ini bersumber dari artikel Kompas.com berjudul "7 Jus Sehat Peningkat Imun yang Bisa Kita Konsumsi"



Source : Kompas.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan