Bukan Khabib Nurmagomedov, Petarung Inilah Lawan Conor McGregor Selanjutnya!

Reno Kusdaroji Jumat, 20 Maret 2020 | 13:58 WIB
Selebrasi Conor McGregor usai menang dalam waktu 40 detik lawan Donald Cerrone pada UFC 246 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (19/1/2020). (twitter.com/ufc)

BolaStylo.com - Presiden UFC, Dana White membeberkan bahwa Khabib Nurmagomedov bukanlah petarung selanjutnya yang bakal dihadapi Conor McGregor tahun ini.

Sebelumnya, petarung UFC asal Irlandia, Conor McGregor berhasil menang TKO atas Donald Cerrone hanya dalam waktu 40 detik saja (19/1/2020).

Kemenangan atas Donald Cerrone sekaligus menjadi comeback fantastis bagi Conor McGregor yang telah lama tak bergulat di atas ring setelah kalah dari Khabib Nurmagomedov pada akhir tahun 2018.

Selain itu, comeback tersebut juga membuat banyak pihak mendukung rematch Conor McGregor vs Khabib Nurmagomedov, salah satu diantaranya ialah presiden UFC, Dana White.

Dana White pernah mengumumkan bahwa petarung selanjutnya yang akan dihadapi McGregor adalah Khabib.

Baca Juga: Persib Bisa Bernapas Lega, Kondisi Teja Paku Alam Membaik tapi...

Dengan syarat, Khabib harus berhasil mengalahkan Tony Ferguson (18/4/2020), pemenang dari pertarungan itu yang bakal melawan Conor McGregor.

Namun, alih-alih harus membuat McGregor menunggu lama untuk kembali bertarung, White punya skenario lain untuk petarung berjuluk The Notorious itu.

Dilansir BolaStylo.com dari Mirror, Dana White telah mempersiapkan Conor McGregor melawan Justin Gaethje pada pertengahan tahun ini, (11/7/2020).

Hal tersebut diputuskan setelah sang Presiden UFC mempertimbangkan permintaan McGregor, yang ingin betarung tiga kali pada tahun 2020.

Baca Juga: Ismed Sofyan: Ada Saja yang Berusaha untuk Merusak Nama Baik Saya

Di saat yang bersamaan, pihak Gaethje juga menawarkan pertarungan dengan Conor MCgregor.

Oleh karena itu, salah satu pelatih McGregor, Owen Roddy, yakin jika Gaethje bakal menjadi lawan yang sempurna bagi The Notorious.

"Saya pikir pertarungan pada 11 Juli akan menghidupkan kembali UFC dan membuat semua orang kembali ke jalurnya," ungkap Roddy kepada ESPN.

"Menurutku dia (McGregor) bisa melawan siapa pun tapi untuk saat ini, mungkin Gaethje, kemungkinan besarnya adalah Gaethje," imbuhnya.

Baca Juga: Mike Tyson Sebut 2 Hal yang Buat Dunia Tinju saat Ini Kehilangan Filosofi

Bagi Roddy, The Notorious siap bertarung dengan siapa pun, dan saat ini yang siap sedia ialah Justin Gaethje.

Setelah berhasil menjadwalkan laga Conor McGregor vs Justin Gaethje, Dana White baru akan membicarakan kemungkinan rematch The Notorious lawan Khabib.

Menurut White, rematch Conor McGregor vs Khabib Nurmagomedov tetap harus terjadi pada tahun ini, karena itu yang ditunggu semua orang.

Baca Juga: Dikenal Kuat, Mike Tyson Ternyata Mudah Stres karena Tekanan Batin

 



Source : mirror.co.uk,bolastylo.bolasport.com,espn.co.uk
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan