Tanggapan Victor Igbonefo Usai Mengetahui Wander Luiz Positif Covid-19

Reno Kusdaroji Minggu, 29 Maret 2020 | 11:00 WIB
Pemain Persib positif Corona, Wander Luiz ((KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA))

Pemain naturalisasi asal Nigeria itu paham betul Luiz merupakan seorang pria yang kuat.

"Saya sebagai teman baik harus segera menghubungi dia dan memberikan semangat jika semua akan baik-baik saja," ungkap Victor Igbonefo pada laman resmi Persib.

"Saya yakin dia bisa kembali sehat, tidak perlu ada yang ditakutkan karena saya dan kita semua akan tetap bersama dia.

"Saya yakin sekali dia orang yang kuat, kita support dia dengan doa. Ini semua pasti bisa dilewati dia dengan sangat baik," pungkasnya.

Baca Juga: Wander Luiz Positif Covid-19, Ini Langkah Penanganan Dokter Persib

Selain Igbonefo, dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani juga optimis jika Wander Luiz akan segera sembuh.

Rafi Ghani menyarankan kini yang terpenting ialah untuk menghindari kontak fisik dengan Wander Luiz, karena statusnya kini sebagai pembawa virus covid-19.

Sebagai langkah penyembuhan, Persib Bandung menyuruh Wander Luiz untuk menjalani masa isolasi diri atau karantina selama 14 hari kedepan.

Selama masa karantina, Rafi menegaskan pihak dokter tim akan melakukan pemantauan terhadap Luiz secara intensif melalui video call atau telpon biasa.

Baca Juga: Positif Terinfeksi Corona, Wander Luiz Berpesan Begini pada Para Bobotoh



Source : bolastylo.bolasport.com,Persib.co.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan