PSSI Ulang Tahun ke-90, Target Besar Sepak Bola Indonesia Diungkap Iwan Bule

Rara Ayu Sekar Langit Minggu, 19 April 2020 | 10:20 WIB
Logo PSSI (ISTIMEWA)

Setelah pandemi ini berakhir, Iwan Bule mengingatkan bahwa sepak bola Tanah Air memiliki banyak tantangan besar, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021.

“Kita mendapat amanah menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021. Sebuah kesempatan sekaligus kehormatan, momen yang belum pernah terjadi, dan belum tentu terulang lagi. Indonesia akan menjadi penyelenggara ajang olahraga level dunia, menjadi sorotan dunia internasional,” kata Iwan Bule.

Iwan Bule mengajak kita semua untuk ikut menyukseskan gelaran Piala Dunia U-20 2021.

“Mari kita sukseskan Piala Dunia U-20 2021. Baik sukses secara penyelenggaraan, dan juga sukses secara prestasi tim nasional kita,” tutur Iwan Bule.

Ketua Umum PSSI ini juga mengungkapkan beberapa target besar untuk sepak bola Indonesia seperti target lolos ke Olimpiade 2024.

“Kita masih punya target lolos Olimpiade 2024. Kita pun punya mimpi besar menjadi peserta Piala Dunia 2030. Sementara untuk tim senior saat ini, kita berharap timnas bisa menembus peringkat 150 besar FIFA, dan selanjutnya terus meraih ranking lebih baik,” ujar Iwan Bule.

Lalu, Iwan Bule mengingatkan kepada seluruh pihal untuk terus memberikan dukungan demi kemajuan sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Kiper Timnas Ungkap 2 Striker Berbahaya di Liga 1, Tak Ada Wander Luiz



Source : PSSI
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan