Ditanya Soal MotoGP Vakum, Marc Marquez Pilih Tantang Valentino Rossi!

Eko Isdiyanto Selasa, 5 Mei 2020 | 06:47 WIB
Buka-bukaan, Marc Marquez mengaku ada ketegangan dengan Valentino Rossi, ia menganggap hal itu wajar karena bersaing jadi juara dunia MotoGP (MotoGP.com)

BolaStylo.com - Pernyataan cukup menantang dilontarkan Marc Marquez untuk Valentino Rossi ketika ditanya soal vakumnya MotoGP sata ini.

Kepastian akan digelarnya MotoGP 2020 karena pandemi COVID-19 membuat Marc Marquez mengungkapkan keresahannya.

Menariknya keresahan yang diungkapkan Marc Marquez ini tak hanya karena vakumnya MotoGP untuk sementara ini.

Akan tetapi juga berhubungan dengan salah satu rival beratnya di ajang balap motor nomor satu dunia ini, Valentino Rossi.

Pembalap berjuluk The Baby Alien ini justru melontarkan tantangan untuk Valentino Rossi ketimbang tak membalap untuk saat ini.

Baca Juga: Axelsen Jadi Ayah, Dewi Bulu Tangkis Malaysia Disebut Patah Hati!

Marquez mengaku tidak senang dengan kondisi MotoGP 2020 yang tengah ditunda karena pandemi COVID-19.

Ia justru lebih senang berseteru dengan Rossi di lintasan balap ketimbang melihat MotoGP vakum.

"Tentu (berseteru dengan Rossi), karena hal itu biasa terjadi dalam dunia olahraga," ucap Marquez seperti dikutip BolaStylo.com dari AS.

"Perseteruan tersebut bisa terjadi dalam MotoGP dan dunia tidak akan berakhir karena virus corona.

Baca Juga: Jadi Ayah, Viktor Axelsen Tak Sabar Menanti Kelahiran Putri Pertama!

"Tetapi, banyak orang yang sekarat dan menderita. Secara langsung dan tidak, kita semua juga terkena dampaknya," imbuhnya.

Marquez sebenarnya diuntungkan jika MotoGP 2020 ditunda, pasalnya ia masih dalam proses pemulihan pasca operasi cedera bahu.

Namun ia tidak ingin dianggap diuntungkan karena itu, sebaliknya ia mengaku lebih memilih tampil dengan kondisi cedera.

"Saya lebih memilih untuk tetap membalap dengan kondisi bahu yang memburuk jika saya tahu situasinya akan seperti ini," ujar Marquez.

Baca Juga: Ketika Sir Alex Ferguson Ngamuk Hingga Memaki Pemain Manchester United

"Setidaknya saya yakin bisa mencapai podium di balapan pertama (GP Qatar), bahkan dengan kondisi cedera bahu.

"Jika saya dihadapkan untuk absen dalam satu atau dua balapan (untuk pemulihan) dan kembali melanjutkan musim dengan situasi seperti ini.

"Saya lebih memilih membalap ketimbang harus menghadapi situasi seperti ini," imbuhnya.



Source : as.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan