BolaStylo.com - Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi berikan klarifikasi terkait tudingan nepotisme yang tengah menjadi polemik.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tengah dalam sorotan terkait tudingan praktik nepotisme yang dilakukan oleh masing-masing pimpinan.
PT LIB tengah mengalami kisruh internait selepas pengangkatan anak kandung Direktur Utama PT LIB, Cucu Somantri, Pradana Aditya Wicaksana.
Anak kandung Cucu Somantri tersebut dikabarkan telah diangkat sebagai General Manager (GM) PT Liga Indonesia Baru.
Sementara di kubu PSSI terkait diangkatnya adik ipar sang ketua umum, Mochamad Iriawan, Maaike Ira Puspita sebagai Wakil Sekretaris Jenderal.
Baca Juga: Punya Kenangan dengan Persib, Pemain Asal Kamerun Ini Ngebet Balik ke Bandung
Dugaan nepotisme ditubuh PSSI dan PT LIB itu dinilai telah mencoreng wajah sepak bola Indonesia yang tengah berbenah.
Meski demikian, melalui Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi sedikit menjelaskan mengenai sistem pengangkatan Sekjen dan Wasekjen.
Source | : | PSSI.org |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR