BolaStylo.com - PSSI akhirnya menanggapi kritik keras dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ketika diwawancarai media Korea Selatan.
Sebelumnya, Shin Tae-yong mengkritik komitmen PSSI dalam memajukan timnas Indonesia.
Dalam wawancara bersama media Korea Selatan Naver Sports, Shin Tae-yong menilai bahwa PSSI kini sudah berubah.
Shin Tae-yong menyebut PSSI sudah tidak lagi mendukung program-program yang sudah dia rancang untuk timnas Indonesia.
Baca Juga: Kecewa dengan PSSI, Shin Tae-yong Singgung Kesalahan Indra Sjafri
“Ketua Umum PSSI, Irawan mengatakan ingin memberi dukungan penuh terhadap program saya pada awal kontrak di wawancara media lokal," kata Shin Tae-yong dilansir BolaStylo.com dari Naver Sports.
"Maka dari itu saya memilih tantangan ini karena tertarik visi dan kemampuannya. Untuk itu, kami harus bergerak secara bertahap."
"Tetapi sikapnya berubah padahal di awal seperti ingin dikasih dukungan penuh," tambahnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Akhirnya Jawab Tuntutan PSSI untuk Tembus Semifinal Piala Dunia U-20
Terkait kritik keras dari Shin Tae-yong, PSSI akhirnya memberi tanggapan.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan, bahwa pihaknya tidak langsung ingin percaya jika sang pelatih atau agennya tidak berbicara secara langsung.
"Untuk berita2 di media, selama itu bukan dari Shin Tae-yong ataupun agensinya kami tidak akan menanggapi," kata Yunus Nusi dikutip BolaStylo.com dari BolaSport.com.
Baca Juga: Kecewa dengan PSSI, Shin Tae-yong Singgung Kesalahan Indra Sjafri
"Selama ini komunikasi dengan kami belum ada statement-statement itu ke federasi," ujarnya.
"Kami sudah menanyakan konfirmasi apakah benar statement itu siapa tau di Korea sana kan nggak tahu berita atau media yang mana apalagi bahasanya Korea," tutur Yunus Nusi.
"Kami nggak tahu apakah itu langsung dari Shin Tae-yong maka kami tidak akan mengklarifikasi selama belum ada statement langsung dari Shin Tae-yong kepada federasi."
Baca Juga: Ini Tugas Indra Sjafri Setelah Masuk Tim Satgas Timnas Indonesia
Yunus Nusi menambahkan, pihak PSSI akan membntuk tim khusus untuk menelusuri pemberitaan terkait kritik dari Shin Tae-yong.
Selain itu, PSSI juga akan memanggil Shin Tae-yong untuk memberikan klarifikasi terkait pemberitaan tersebut.
"Setelah ini kami langsung serahkan kepada tim ada timnya yang menangani. Tim ini akan langsung tanyakan ke Shin Tae-yong tentang berita-berita itu yg terjadi di Korea," katanya.
Source | : | BolaSport.com,Naver Sports |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |