Hubungan Memanas, Shin Tae-yong: Saya Tak Ingin Ribut dengan PSSI!

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 21 Juni 2020 | 17:48 WIB
Manajer pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan asistennya Indra Sjafri (DOK.PSSI.ORG)

BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, buka suara terkait perbedaan pendapat dengan PSSI terkait tempat pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

Shin Tae-yong sejak awal telah mengatakan ingin menggelar pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

Keinginan itu disampaikan Shin Tae-yong setelah mempertimbangkan situasi Korea Selatan di tengah pendemi virus corona atau Covid-19.

Menurut Shin Tae-yong, penyebaran virus corona di negara asalnya tersebut sudah terkendali.

Baca Juga: Sempat Berkonflik dengan PSSI, Shin Tae Yong Akui Tak Ingin Kecewakan Masyarakat Indonesia

Sehingga, Shin Tae-yong menilai bahwa menggelar TC timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan akan lebih aman ketimbang di Indonesia.

Namun, usulan Shin Tae-yong itu terbentur dengan restu dari PSSI.

Pihak federasi menolak usulan Shin Tae-yong dan ingin agar timnas U-19 Indonesia tetep menggelar TC di Tanah Air.

Baca Juga: PSSI Ungkap Alasan Enggan Gelar TC Timnas U-19 Indonesia di Korea

Terkait hal itu, Shin Tae-yong mengaku tidak ingin berlarut-larut menghadapi perbedaan pendapat dengan PSSI.



Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan