Dipakai Tangkal Hal Mistis, Inilah Sejuta Manfaat Kesehatan Daun Kelor

Eko Isdiyanto Senin, 22 Juni 2020 | 15:35 WIB
Kepulauan Seribu serius kembangkan daun kelor untuk bantu berantas stunting di tanah air. (Craftiviti)

BolaStylo.com - Terkenal dijadikan sebagai penangkal guna-guna dan hal mistis, daun kelor ternyata memiliki banyak khasiat luar biasa bagi kesehatan tubuh.

Jika biasanya daun kelor hanya digunakan dalam ritual mistis dan ramuan tradisional, ternyata manfaat tanaman ini untuk kesehatan sudah diteliti secara ilmiah.

Daun kelor disebut juga moringa dipercaya mampu membantu menjaga kadar gula darah dan memiliki kandungan antioksidan tinggi.

Selain itu kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya juga tak kalah baik untuk kesehatan tubuh manusia.

Pada umumnya, daun ini kerap digunakan untuk ramuan obat-obatan tradisional saja dan bahkan dipercaya menangkal hal-hal mistis seperti guna-guna.

Daun kelor sejatinya termasuk tanaman tahunan yang tumbuh liar, namun daun dan bijinya merupakan bahan baku kosmetik, obat-obatan hingga minyak pelumas.

Baca Juga: Gaji Lionel Messi di Barcelona Diprediksi Tak Naik Karena Hal Ini!

Daun kelor

Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di kawasan tropik yang lembab, daerah panas hingga tanah kering-kerontang sekalipun.

Dilansir BolaStylo.com dari Kompas.com, berikut ini beberapa manfaat kesehatan yang terkandung di dalam tanaman daun kelor.

1. Nutrisi untuk Tubuh

Tanaman daun kelor merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik dan dibutuhkan untuk tubuh.

Di dalam daun yang sudah dipotong-potong terdapat sekitar 20 gram nutrisi seperti, protein, vitamin B6, vitamin C, zat besi, Riboflavin, vitamin A dan magnesium.

Baca Juga: Konflik PSSI Vs Shin Tae-yong, Media Vietnam: Indra Sjafri Bikin Tambah Panas!

Kadar masing-masing nutrisi di atas sudah berada dalam angka yang rekomendasikan untuk konsumsi harian tubuh manusia.

2. Kaya Antioksidan

Fungsi antioksidan adalah melindungi tubuh dari radikal bebas, jika kadar radikal bebas terlalu tinggi, kondisi ini bisa meningkatkan risiko berbagai penyakit.

Salah satu penyakit yang disebabkan karena radikal bebas yang berlebih adalah diabetes militus tipe 2 hingga penyakit jantung.

3. Turunkan Kadar Gula Darah.

Salah satu manfaat kesehatan yang dipercaya diberikan daun kelor adalah menurunkan kadar gula darah.

Baca Juga: Perbandingan Kontroversi Kartu Merah Cristiano Ronaldo & Lionel Messi!

Meski demikian, belum banyak penelitian yang mengungkap manfaat daun kelor yang satu ini.

4. Redakan Peradangan

Salah satu kandungan yang terdapat di dalam daun kelor adalah isotiosianat, merupakan zat antiperadangan.

Adanya kandungan ini membuat daun kelor dipercaya mampu membantu meredakan peradangan yang terjadi di dalam tubuh.

5. Cegah Keracunan Arsen

Manfaat ini telah dibuktikan melalui sebuah penelitan terhadap hewan, daun kelor bisa melindungi tubuh dari racun arsenik.

Baca Juga: Fokus Pelatih Juventus Atas Penampilan Tak Maksimal Cristiano Ronaldo

Seperti yang diketahui bahwa zat ini bisa masuk ke dalam tubuh melalui kontaminasi makanan dan air.

6. Mengatasi Kanker

Perlu diketahui bahwa daun kelor memiliki kemampuan untuk memperlambat pertumbuhan sel kanker.

Tak jarang daun ini digunakan ketika penderita kanker menjalani kemoterapi, tujuannya agar lebih efektif.

7. Daya Ingat

Kandungan seperti antioksidan dan zat kimia lain di dalam daun kelor mampu meredakan stres dan peradangan di otak.

Baca Juga: Dicap Main Buruk Kontra Everton, Bek Liverpool Ini Diusir Para Fans!

Salah satu dampak positif yang diberikan dari kondisi tersebut adalah meningkatkan daya ingat seseorang.

8. Menyehatkan Jantung

Ekstrak daun kelor memiliki manfaat kesehatan luar biasa karena berpotensi mengatasi dislipidemia.

Dislipidemia merupakan salah satu jenis penyakit jantung yang diakibatkan meningkatnya kadar kolesterol dan trigliserida di tubuh.

Memiliki Daun yang Kecil, Ternyata Daun Kelor Punya Manfaat yang Besar Buat Penyakit Diabetes, #Sahabatsayur Harus Tahu!

9. Mencegah Anemia

Zat besi yang terkandung di dalam daun kelor cukup tinggi, zat inilah yang dipercaya membuat tanaman ini mampu mencegah anemia.

Baca Juga: Demi Lihat Liverpool Juara Liga Inggris, Fan Wanita Dekorasi Taman Hingga Seperti Ini

Namun demikian, manfaat ini masih memerlukan penelitian lebih jauh guna memastikan hal tersebut.

10. Mengatasi Infeksi Bakteri

Selain mengatasi dislipidemia, ekstrak daun kelor juga dapat membantu meredakan infeksi akibat bakteri.

Tanaman ini mengandung bahan dengan sifat antimikrobial, salah satu fungsi sifat ini adalah memusnahkan bakteri, khususnya bakteri berjenis gram positif.

11. Baik untuk Perempuan Menopause

Konsumsi daun kelor dalam bentuk bubuk, salah satu manfaat yang dipercaya adalah meningkatkan kadar antioksidan pada perempuan yang sudah menopause.

Baca Juga: Coba Letakkan Bawang Putih di Telinga dan Rasakan Manfaat yang Bikin Kaget Ini

Perempuan yang sudah masuk dalam masa tersebut, kadar antioksidan di tubuh akan menurun akibat berkurangnya produksi hormon estrogen.

Meski demikian, untuk mengetahui lebih pasti akan kondisi ini masih diperlukan penelitan lebih lanjut.

12. Baik untuk Anak Malnutrisi

Tidak banyak yang tahu bahwa salah satu manfaat daun kelor adalah kemampuannya dalam meningkatkan berat badan pada anak malnutrisi.

Manfaat ini bisa didapatkan dengan cara mengonsumsi bubuk kelor selama dua bulan secara rutin dan teratur.

Baca Juga: Dibutuhkan oleh Tubuh, Ini Manfaat Lemak untuk Kesehatan

Namun demikian, perlu diperhatikan juga efek samping yang mungkin terjadi jika bahan tersebut dikonsumsi anak-anak.

Disarankan untuk konsultasi ke dokter terlebih dahulu mengenai keamanannya sebelum mulai mengonsumsi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Red Wine memang memiliki manfaat untuk tubuh, tapi sekali lagi, jangan berlebihan ya! #wine #redwine #bugar #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Kompas.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan