BolaStylo.com - Kebiasaan meminum langsung es teh setelah makan ternyata menyimpan dampak berbahaya bagi tubuh manusia.
Es teh merupakan salah satu minuman yang lazim dikonsumsi di Indonesia.
Rasa segar dan manis es teh menjadikannya sebagai minuman populer yang bisa diminum berbagai kalangan.
Saking populernya, es teh diminum di berbagai momen termasuk saat selesai makan.
Beberapa ornag kerap kali memilih es teh sebagai minuman yang dikonsumsinya usai makan.
Namun, meski lazim dilakukan oleh orang Indonesia, tahukah kamu jika meminum langsung es teh usai makan ternyata kurang baik bagi tubuh manusia.
Hal tersebut terungkap lewat penelitian para ahli di The Journal of Nutritional Biochemisty.
Dalam penelitian itu, disebutkan bahwa kandungan asam tanin dan polifenol dalam teh bisa menganggu proses penyerapan protein dan zat besi dalam makanan yang kita konsumsi.
Pasalnya, kedua zat itu akan mengikat nutrisi yang disebutkan dalam tubuh sehingga tubuh kesulitan untuk menyerap dan mengurainya.
Selain berdasarkan peenelitian itu, sebagaimana dilansir dari Tribun Timur, dr Dian Novita Chandra M Gizi, dari Departemen Ilmu Gizi FKUI juga membenarkan fakta soal teh yang menghambat penyerapan gizi dalam makanan.
"Anjuran untuk tidak minum teh langsung setelah makan berkaitan dengan interaksi antara kandungan asam fitat dalam teh yang dapat menghambat penyerapan zat besi dari makanan,” jelas dr Dian
Untuk menyiasati dampak negatif yang ditimbulkan dari teh, sebaiknya beri jeda waktu antara makan besar dan minum teh.
Minumlah teh setengah jam atau sejam setelah makan besar.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul "Loh, Kebiasaan Minum Es Teh Setelah Makan Ternyata Berakibat Fatal, Hentikan Sekarang Juga!"
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |