Biar Gak Khawatir Makan Daging Kambing Saat Idul Adha, Sediakan 3 Buah Pencegah Kolesterol Naik Ini

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 27 Juli 2020 | 19:00 WIB
Sop daging kambing bisa diolah dengan mudah tanpa bau mengganggu. (pixabay.com)

BolaStylo.com - Kekhawatiran makan daging kambing bisa tingkatkan kolesterol di momen Idul Adha bisa dicega dengan menyediakan tiga bahan makanan ini.

Idul Adha identik dengan daging kambing dan sapi, pasalnya di hari itu orang-orang akan merasakan lezatnya daging kurban.

Masalahnya, beberapa orang mengalami kenaikan kolesterol akibat menyantap daging kambing.

Sebenarnya, daging kambing sendiri tidak terlalu menyebabkan kolesterol naik, asal tidak dikonsumsi dengan jeroannya.

Namun, jeroan kadang menjadi salah satu bagian yang sangat disukai oleh beberapa orang.

Nah biar gak khawatir kolesterol akan naik setelah menyantap daging kambing di hari raya Idul Adha, kamu bisa siapkan tiga bahan makanan ini.

3. Jeruk dan Jeruk Nipis

Segala jenis jeruk untuk usir bau amis darah menstruasi

Mengonsumsi dua gelas jus jerum merupakan salah satu solusi dalam mengurangi kolesterol di tubuh.

Selain jus jeruk, konsumsi air jeruk nipis juga dapat membantu melancarkan pencernaan agar racun dan lemak ikut keluar dari tubuh usai menyantap daging kambing.

Hal tersebut bisa tejadi karena jeruk nipis mengandung limonin yang dapat mencegah sel hati untuk menghasilkan apo B atau kolesterol darah.

2. Alpukat

Alpukat

Gak cuma enak buat di jus, alpukat ternyata memiliki peran dalam proses penurunan angka kolesterol.

Pasalnya, alpukat bisa meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).

Alpukat mengandung beta-sitosterol yang bisa mengurangi jumlah kolesterol yang diserap tubuh dari makanan.

1. Apel

Buah apel.

Tak cuma alpukat dan jeruk, apel juga membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Hal tersebut bisa terjadi karena apel mengandung pektin.

Sebuah penelitian bahkan menyatakan jika makan satu apel sehari bisa memperlambat oksidasi LDL atau kolesterol jahat dalam tubuh.

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul " Daripada Khawatir Kolesterol Meningkat Gara-gara Daging Kambing, Lebih Baik Sediakan 5 Makanan Ini Juga di Meja Makan Saat Idul Adha"

 

 



Source : nakita.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan