Moto2 Republik Ceska 2020 - Pembalap Indonesia Torehkan Sejarah Pribadi

Eko Isdiyanto Sabtu, 8 Agustus 2020 | 16:30 WIB
Aksi pembalap asal Indonesia, Andi Gilang, pada seri perdana Moto2 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (8/3/2020) (twitter.com/honda_team_asia)

Hiroshi Aoyama pun tak menampik performa Andi meningkat jauh lebih baik, terlepas kendala yang muncul di lintasan balap Sirkuit Brno.

Pria asal Jepang itu menilai dia sudah menunjukkan hasil yang positif dengan mampu mencatatkan waktu lap yang lebih baik pada sesi siang

Baca Juga: MotoGP Repulik Ceska 2020 - Valentino Rossi Keluhkan Tonjolan di Lintasan Sirkuit Brno

Aksi pembalap asal Indonesia, Andi Gilang, pada seri perdana Moto2 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (8/3/2020)

"Sesi yang cukup sulit bagi para pembalap kami, treknya licin dan bergelombang," ucap Hiroshi Aoyama seperti dikutip dari BolaSport.com.

"Itu berlaku untuk semua orang termasuk rider kami. Ini merupakan pertama kalinya Andi tampil di Brno.

"Dia sudah bekerja dengan keras untuk beradaptasi dengan motornya, mencari setelan dan mempelajari sirkuit ini.

"Akhirnya dia mampu mempertajam catatan waktunya pada sesi siang, ini berarti hari pertama berakhir dengan catatan yang positif untuknya," imbuhnya.

Baca Juga: Juventus Keok di Liga Champions, Cristiano Ronaldo Bertahan di Musim Depan?



Source : BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan