Ada yang Merasa Terhina dengan Ditunjuknya Andrea Pirlo Sebagai Pelatih Juventus

Eko Isdiyanto Rabu, 12 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Paul Pogba dan Andrea Pirlo berpelukan saat memperkuat Juventus. (TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE)

BolaStylo.com - Ditunjukknya Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus disebut merupakan penghinaan terhadap asosiasi pelatih di Italia.

Sandro Pochesci merupakan salah satu pelatih Italia yang meradang dengan penunjukkan Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus.

Seolah iri, Sandro Pochesci menyebut keistimewaan yang diberikan Juventus terhadap Andrea Pirlo tidak adil.

Dipilihnya Andrea Pirlo sebagai pelatih Juventus memang mendapat banyak sorotan, terkait kapasitas sosoknya melatih klub.

Seperti diketahui bersama bahwa Pirlo baru menjalani kursus di Coverciano guna mendapatkan lisensi pelatih UEFA Pro pada 2019 lalu.

Baca Juga: Setelah Isco, Juventus di Bawah Asuhan Pirlo Butuh Paul Pogba

Si Nyonya Tua sebenarnya berencana memberikan jabatan pelatih tim U-23 untuknya sebagai jalan pembuka karier sebagai pelatih.

Namun, kenyataan berbeda usai Juve memecat Maurizio Sarri seiring kegagalan di Liga Champions 2019-2020.



Source : BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan