Jelang MotoGP Emilia Romagna, Valentino Rossi Masih Dihantui Dua Hal Ini

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 19 September 2020 | 15:42 WIB
Valentino Rossi terlempar dari posisi 10 besar di hari pertama (FP1 dan FP2) MotoGP Emilia Romagna 2020, Jumat (18/9) (MotoGP)

BolaStylo.com - Pembalap Yamaha, Valentino Rossi, masih dihantui dua hal jelang membalap di MotoGP Emilia Romagna pada Minggu (20/9/2020).

Sesi tes di Sirkuit Misano pada Selasa (15/9/2020), Valentino Rossi masih belum mampu tampil impresif.

Pada tes tersebut, Valentino Rossi mencoba beberapa komponen baru di motor YZR-M miliknya, salah satunya adalah knalpot anyar.

Namun dari uji coba itu, Rossi tak mendapatkan hal baik dan hanya menempati peringkat ke-17 hasil gabungan tes Misano.

Ini sebabnya di Rossi melanjutkan sesi latihan dengan motor standar untuk mendapatkan setting dan keseimbangan yang pas.

"Jadi, kami memutuskan lanjut dengan motor standar untuk mencari setting dan keseimbangan," tutur Rossi.

Selain itu, Rossi juga masih dihantui dua masalah yang belum terselesaikan.

Baca Juga: Kabar Buruk untuk Chelsea Jelang Laga Big Match Melawan Liverpool

Dua hal yang menjadi masalah bagi Rossi adalah pengereman dan saat memasuki tikungan.

"Saya belum merasa nyaman saat mengerem dan memasuki tikungan," ucap Rossi.

Rossi masih saja tak mampu memperlihatkan kemampuan terbaiknya pada sesi latihan bebas (FP) pertama dan kedua MotoGP Emilia Romagna.

Pembalap berjuluk The Doctor otu hanya mampu menempati peringkat ke-17 dan ke-12.

Hasil itu membuat Rossi tergusur daro posisi 10 besar ar gabungan FP1 dan FP2 dan berada di peringkat ke-15.

Jika ingin lolos langsung ke kualifikasi kedua MotoGP Emilia Romagna 2020, Rossi harus memperbaiki catatannya.

Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2020 - Respon Rossi Melihat Tim Lain Lebih Kuat

"Sekarang sangat penting bagi kami untuk melanjutkan pekerjaan. Sebab, kami harus berada di 10 besar pada FP3," ujar Rossi.

Rossi pun menyadari jika balapan akhir pekan nanti akan berat karena Suzuki, KTM, dan Ducati lebih kuat.

"Saya sadar balapan akhir pekan ini akan sulit karena faktanya Suzuki, KTM, dan juga Ducati lebih kuat," kata Rossi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dua Pekerjaan Rumah Valentino Rossi Jelang MotoGP Emilia Romagna"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Kompas.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan