Tak Hanya Menyehatkan, Olahraga Terbukti Ampuh Bikin Kulit Bercahaya!

Reno Kusdaroji Kamis, 29 Oktober 2020 | 15:03 WIB
Ilustrasi olahraga ()

BolaStylo.com - Terdapat 3 alasan yang membuktikan bahwa olahraga ampuh dapat membuat kulit lebih sehat dan bercahaya.

Rajin berolahraga memang diketahui dapat menyehatkan tubuh secara keseluruhan, tak terkecuali menjaga kesehatan kulit.

Bagi orang yang gemar olahraga pasti dapat merasakan permukaan kulit nampak lebih segar dibandingkan ketika jarang berolahraga.

Namun, tahukah anda bahwa olahraga tidak hanya menyehatkan kulit saja, ternyata juga telah terbukti ampuh membuat kulit semakin bercahaya atau glowing.

Perlu digarisbawahi di sini, bahwa efek ini didapatkan secara langsung maupun tidak langsung dari rutinitas olahraga yang dilakukan.

Dikutip dari Kompas, terdapat tiga alasan yang dapat menjelaskan mengapa olahraga dapat mempengaruhi kesehatan kulit hingga membuatnya nampak bercahaya.

Baca Juga: Para Pria Jangan Sampai Kesuburan Menurun, Simak Penjelasan ini

1. Meningkatkan aliran darah ke kulit

Efek langsung dari olahraga salah satunya adalah mampu meningkatkan aliran darah ke kulit.

Meningkatnya aliran darah ke kulit dapat membantu dalam memelihara sel-sel kulit dan menjaganya tetap vital.

Pasalnya, darah berperan dalam mengedarkan oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan tubuh dan olahraga dapat membantu peredaran menyeluruh sampai ke lapisan kulit.

Selain itu, aliran darah juga membantu membuang produk limbah seperti radikal bebas dari sel-sel di dalam tubuh serta dapat membersihkan kulit.

Baca Juga: Rahasia Bugar Ronaldo Terbongkar, Pola Makan & Tidurnya Diluar Nalar!

Hal ini membuat kulit terlihat lebih bercahaya setelah selesai melakukan aktivitas olahraga.

Faktanya hal tersebut bukanlah perasaan anda saja, namun memang terjadi selama beberapa jam setelah olahraga.

Asisten profesor dermatologi di Yale School of Medicine, Dr. Kathleen Cook Suozzi berkata, "kulit berkilau pasca-olahraga yang digambarkan banyak orang merupakan kombinasi dari peningkatan aliran darah, penampilan yang lembap, dan endorfin yang dilepas selama olahraga."

Baca Juga: Khasiat Tersembunyi Mengonsumsi Daun Bawang, Cegah Penyakit Berbahaya

2. Menghilangkan stres

Seperti yang telah dijelaskan Dr. Kathleen Cook Suozzi tadi, aktif berolahraga mampu meningkatkan endorfin atau hormon kebahagiaan di dalam tubuh.

Hormon Endorfin yang dihasilkan tubuh berfungsi untuk mengendalikan luka dan stres yang ketika berolahraga produksi hormon tersebut meningkat.

Rajin berolahraga memang dikenal dapat meredakan stres dan memberikan pengaruh positif bagi kesehatan mental seseorang termasuk mengurangi stres.

Hal tersebut dapat membantu mempengaruhi penampilan kulit sehat dan bercahaya.

Selain itu, penelitian menunjukan bahwa kelenjar sebaceous, yang menghasilkan minyak di kulit dipengaruhi oleh hormon stres.

Baca Juga: Favorit di Musim Hujan, Susu Jahe Ternyata Baik untuk Kekebalan Tubuh

3. Mempengaruhi sel kulit

Setiap sel memiliki mitokondria atau mesin sell yang menghasilkan bahan kimia yang disebut ATP.

ATP dibutuhkan untuk memperbaiki kerusakan kulit yang membantunya menjadi lebih awet muda.

Namun, mitokondria makin sedikit menghasilkan ATP seiring dengan bertambahnya usia.

Untungnya, salah satu cara mudah yang dapat mengembalikan kemampuan mitokondria adalah olahraga.

Sebuah penelitian dalam Annual Review of Physiology 2019 membuktikan, bahwa olahraga dapat mengembalikan fungsi mitokondria di dalam otot.

Para peneliti menemukan fakta bahwa kulit atlet yang lebih tua justru lebih sehat dibandingkan orang yang tidak banyak bergerak.

 



Source : kompas
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan