Tips Hilangkan Lemak di Leher, Double Chin Terhempas dengan 3 Aksi Mudah Ini

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 2 November 2020 | 10:39 WIB
Ilustrasi tips hilangkan lemak di leher (Freepik.com)

BolaStylo.com - Lemak  di leher yang membuat seorang seolah memiliki dua dagu (double chin) ternyata bisa dihilangkan dengan cara sederhana.

Tumpukan lemak  kerap kali menjadi masalah bagi para wanita, pasalnya tumpukan lemak di beberapa bagian tubuh itu dinilai mengganggu penampilan.

Salah satu tumpukan lemak yang kerap jadi masalah wanita adalah yang menumpuk di bagian leher.

Mengingat, lemak yang menumpuk di leher ini seolah membuat wanita memiliki dagu ganda (double chin).

Demi menghilangkan si double chin ini wanita biasanya tak segan melakukan diet ekstra ketat.

Namun, siapa sangka lemak leher justru bisa dihilangkan dengan kegiatan ringan yang diterpakan sehari-hari.

Berikut tips hilangkan lemak di leher dengan 3 aksi mudah.

3. Mengunyah permen karet

Mengunyah permen karet yang merupakan kegiatan ringan dan mudah ini ternyata bisa membantu kita melunturkan lemak berlebih.

Kegiatan berulang kali mengunyah permen karet akan melatih otot wajah dan dagu dan juga bisa memperkuat otot rahang.

Namun, kunyahlah permen karet yang bebas gula agar tak berdampak pada gigi dan berat badan.

2. Lakukan peregangan leher

Lakukanah peregangan leher secara rutin ternyata bermanfaat untuk mencegah leher menjadi gemuk.

Dengan melakukan peregangan leher kamu bisa memanjangkan otot leher dan melawan postur tubuh yang menyebabkan leher gemuk.

Cara peregangannya cukup dengan duduk tegak di kursi, tarik napas dan hembuskan.

Tarik kepaka dengan lembut, dari kembali, tarik kembali dengan gerakan seperti kepala kura-kura.

Turunkan dagu ke dada dan regangkan otot di bagian belakang leher.

Selain itu lakukan kegiatan menganggukkan kepala ke atas ke bawah seperti pemanasan pada umumnya.

1. Mengencangkan leher

Kegiatan mengencangkan leher juga ampuh memberantas lemak di leher.

Caranya, dengan melakukan gerekan menekuk, meregangkan dan memutar kepala.

Pertama-tama dorong dahi dengan tangan dan dorong kepala ke depan.

Memutar kepala dari satu sisi ke sisi lainnya, dan memiringkan kepala ke depan dan belakang, dan dari sisi ke sisi, juga menjadi latihan yang efektif.

Lakukan 5-10 repetisi dan tiga set untuk setiap latihan.

Selain melakukan kegiatan sederhana di atas cara menghilangkan lemak juga didukung denan banyak minum air putih, latihan kardio dan kurangi asupan kalori.

 

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul "Cara Menghilangkan Lemak Leher Hanya dengan Tiga Gerakan Sederhana Ini, Katakan Selamat Tinggal Pada Double Chin!"

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : nakita.grid.id
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan