Jika Masih dalam Tahap Wajar, Stres Ternyata Bermanfaat bagi Kesehatan

Rara Ayu Sekar Langit Kamis, 5 November 2020 | 06:00 WIB
Ilustrasi stres berlebihan. (Freepik/jcomp)

BolaStylo.com - Stres yang berlebihan memang meningkatkan risiko terjadinya gangguang pada kesehatan.

Namun stres ternyata tak selalu membawa efek negatif loh.

Jika masih dalam tahap wajar, stres nyatanya memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan.

Berikut ini beberapa manfaat stres pada taraf wajar bagi kesehatan:

1. Fungsi kognitif meningkat

Saat stres, kita akan merasa gugup dan panik.

Pada saat itulah, kinerja otak kita meningkat.

Stress ternyata bisa membuat hubungan antar neuron di otak semakn kuat.

Kondisi ini akan memberikan efek pada peningkatan daya ingat serta membantu meningkatkan produktifitas.

Baca Juga: Masih Bugar di Usia 39 Tahun, Ini Rahasia Latihan Fisik Ibrahimovic!

2. Mencegah infeksi

Untuk melindungi tubuh saat stres melanda, badan kita akan mengeluarkan respon 'fight atau flight'.

Selain itu, stres akan membuat tubuh mengeluarkan hormon yang mampu melindungi tubuh dari infeksi.

Stress akan memicu produksi interleukin pada tubuh dan mendorong sistem kekebalan untuk melindungi diri kita.

3. Memberi energi

Stres dalam tahan wajr akan memberikan kita motivasi dan mempertajam indera.

"Stres yang baik sebenarnya menciptakan jalur saraf baru dan merangsang endorfin yang sehat," ucap Deborah Serani seorang psikolog.

Baca Juga: Tanpa Susah Payah Berolahraga, Berat Badan dapat Turun dengan Cara Ini

4. Meningkatkan perkembangan janin

Saat hamil, stres akan membawa dampat pada ibu dan bayi.

Namun jika stres itu masih dalam taraf wajar justru akan meningkatkan keterampilan pada bayi yang dikandung.

Sebuah riset mendapatkan hasil, anak-anak yang lahir dari ibu yang mengalami stress lebih memiliki perkembangan keterampilan yang baik pada usia 2 tahun dibandung dengan anak-anak yang ibunya yak mengalami stres ringan saat mengandung.

Riset tersebut meneliti 137 wanita yang sedang berada di trimester dua masa kehamilan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Selalu Buruk, Stres Juga Punya 4 Manfaat Berikut"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : kompas
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan