BolaStylo.com - Putri Diego Maradona, Giannina Maradona, memberi fakta mengejutkan di balik kondisi kesehatan sang ayahnya.
Diego Maradona dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) waktu setempat.
Maradona menghembuskan napas terakhir setelah mengalami serangan jantung di rumahnya yang terletak di Buenos Aires.
Kondisi kesehatan Diego Maradona memang tengah memburuk dalam beberapa tahun terakhir.
Baca Juga: Diego Maradona Tinggalkan Wasiat 15 Tahun Silam, Ingin Nisannya Ada Tulisan Ini
Pada awal November, Diego Maradona sempat dilarikan ke rumah sakit karena mengalami pembekuan darah di otak atau biasa disebut subdural hematoma.
Kondisi ini membuat Diego Maradona harus naik ke meja operasi untuk mengeluarkan darah beku dari otaknya.
Setelah dinyatakan sembuh, Maradona sempat tinggal di sebuah rumah di Tigre, Buenos Aires.
Baca Juga: Sebelum Wafat, Diego Maradona Sempat Ingin Latih Timnas Indonesia
Namun pada akhirnya Diego Maradona meninggal dunia karena serangan jantung.
Kepergian Diego Maradona untuk selama-lamanya masih menjadi pertanyaan bagi banyak pihak.
Sebab, serangan jantung yang dialami Diego Maradona masih menjadi misteri hingga saat ini.
Baca Juga: 4 Kata Fatal Terakhir Diego Maradona Sesaat Sebelum Serangan Jantung!
Terkait hal itu, Giannina Maradona selaku putri Diego Maradona sudah pernah menjelaskan kondisi kesehatan sang ayah.
Hal itu diungkapkan Giannina dalam sebuah unggahan di Instagram pada November 2019.
Dalam unggahan tersebut, Giannina mengungkap fakta mengejutkan terkait kondisi kesehatan Diego Maradona selama ini.
Baca Juga: Lionel Messi Kirim Doa untuk Diego Maradona yang Jalani Operasi Otak
Menurut Giannina, gaya hidup Diego Maradona yang sembarangan berdampak pada kesehatannya.
Maradona juga mengatakan kalau narkoba telah menghancurkan hidup dan kesehatan Diego Maradona.
"Dia tidak sekarat karena tubuhnya telah memutuskan demikian, dia dibunuh dari dalam dan dia tidak menyadarinya," tulis Giannina di Instagram.
"Anda tahu kebun binatang yang menyediakan jasa foto bareng singa raksasa? Anda bisa masuk ke kandangnya dan memeluknya."
"Padahal singa itu diberikan obat penenang, sebab kalau tidak tak mungkin bisa menjinakkan hewan buas," ujar Giannina menambahkan.
Diego Maradona meninggal dunia pada usia 60 tahun.
Semasa hidup, Diego Maradona memiliki catatan karier yang termasyhur.
Salah satu kesuksesan Diego Maradon dalam karier sepak bola profesionalnya adalah membawa timnas Argentina juara Piala Dunia 1986.