Raja KO Masa Lalu Sebut Mike Tyson Masih Bisa Rebut Gelar Juara Dunia

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 1 Desember 2020 | 16:30 WIB
Roy Jones Jr (kiri) dan Mike Tyson (kanan) setelah laga ekshibisi di Staples Center, Los Angeles, Minggu (29/11/2020). (BT SPORT)

"Jika dia bisa diatur dengan benar menjadi seorang juara, juara yang tepat, akan datang kepadanya. Jika lawan yang tepat datang, dia bisa menjatuhkannya."

Foreman bisa dikatakan ahli perihal melakoni comeback setelah pensiun.

Legenda tinju dunia, George Foreman.

Pasalnya sosok berjuluk Big George itu telah membuat comeback kelas berat paling terkenal sepanjang masa.

Foreman adalah juara kelas berat di usia 20-an, sebelum kehilangan gelarnya dari Muhammad Ali pada 1974.

Ia kemudian bangkit di usia 40-an dan secara mengejutkan kembali memenangkan gelar juara setelah 20 tahun kehilangan titel tersebut dengan menyingkirkan Michael Moorer.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Sesalkan 1 Hal di Balik Kesuksesan Hajar McGregor

Namun, pengalaman Foreman dan Mike Tyson tidak bisa disamakan karena ada perbedaan besar antara usia 45 tahun dan 54 tahun.

Apalagi, Mike Tyson terlihat sebagai petarung yang kelelahan di akhir karier tinju profesionalnya 15 tahun lalu.

Mike Tyson saat itu juga sempat berjuang untuk pulih dari kecanduan minum-minuman keras dan obat-obatan keras.



Source : USA Today
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan