Liverpool Vs Ajax - Juergen Klopp Beri Kabar Bagus soal Cedera Pemain

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 1 Desember 2020 | 18:30 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memeluk Rhys Williams, seusai laga Grup D Liga Champions melawan Midtjylland di Stadion Anfield, Selasa (27/10/2020). (TWITTER.COM/LFC)

BolaStylo.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyampaikan kabar gembira jelang laga lawan Ajax Amsterdam pada lanjutan Liga Champions.

Liverpool bakal menjadi tuan rumah tatkala menghadapi Ajax Amsterdam pada matchday 5 Grup D Liga Champions 2020-2021.

Laga Liverpool vs Ajax Amsterdam akan dihelat di Stadion Anfiled, Rabu (2/12/2020) dini hari WIB.

Menjamu Ajax, Liverpool bakal kembali tampil dengan kondisi pincang.

Baca Juga: Mohamed Salah & 9 Kontrak Pemain Liverpool Mengancam Klub Sengsara

Setidaknya ada tujuh nama yang dipastikan absen saat tim besutan Juergen Klopp itu beraksi di Anfield.

Mereka adalah Virgil van Dijk, Thiago Alcantara, Trent Alexander-Arnold, Naby Keita, Xherdan Shaqiri, James Milner, dan dan Alex Oxlade- Chamberlain.

Ketujuh pemain tersebut terpaksa absen lantaran harus menjalani pemulihan cedera.

Baca Juga: Kecewa & Protes Wasit, Klopp Akui Liverpool Pantas Dikalahkan Atalanta

Meski begitu, pelatih Juergen Klopp punya kabar gembira terkait proses pemulihan cedera para pemain The Reds.



Source : Liverpool
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan