Setahun Cedera, Kento Momota Tandai Comeback dengan Kemenangan

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 23 Desember 2020 | 15:14 WIB
Pemain bulu tangkis Jepang, Kento Momota, saat beraksi di Malaysia Masters 2020. (twitter.com/BA_Malaysia)

BolaStylo.com - Tunggal putra nomor satu dunia asal Jepang, Kento Momota, tampil gemilang saat kembali ke lapangan setelah hampir setahun cedera.

Kento Momota menemukan kembali kepercayaan dirinya ketika tampil pada ajang All-Japan National Championship.

Pada kejuaraan domestik yang dihelat di Tokyo itu, Kento Momota tidak merasa gugup saat menghadapi Koshiro Moriguchi.

Kento Momota bahkan berhasil meraih kemenangan straight game atas Koshiro Morugchi dengan skor 21-12, 21-14, pada Rabu (23/12/2020).

Baca Juga: Kento Momota Pecahkan Rekor Dunia, Begini Komentar Rendah Hatinya

All-Japan National Championships sendiri merupakan turnamen pertama yang diikuti oleh Kento Momota sejak pulih dari cedera.

Sebelumnya, Momota terpaksa menepi dari kompetisi bulu tangkis karena mengalami cedera serius di area matanya.

Cedera itu didapat Momota setelah mengalami kecelakaan minibus dalam perjalanan menuju bandara di Kuala Lumpur usai menjuarai Malaysia Masters 2020 pada Januari lalu.

Baca Juga: Pelatih Kento Momota Ungkap Ujian Sesungguhnya Flandy Limpele di Tim Malaysia

Momota berharap laga comeback ini dapat membawanya meraih medali emas Olimpiade di Olimpiade Tokyo tahun depan yang tertunda akibat pandemi Covid-19.



Source : Malay Mail
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan