Fokus dengan All England 2021, Fajar Alfian: Cedera Bukan Alasan

Rara Ayu Sekar Langit Sabtu, 27 Februari 2021 | 09:02 WIB
Fajar/Rian (foto : bwfbadminton.com)

BolaStylo.com - Pebulu tangkis ganda putra campuran Indonesia, Fajar Alfian menegaskan jika cedera tak akan menghalangi fokusnya untuk All England 2021.

Fajar Alfian menyadari jika kegagalannya pada dua gelaran di Thailand karena kurang fokus.

Akibarnya, pasangan Fajar/Rian gagal meraih target dari PBSI di Thailand Open 2021.

Fajar/Rian dikalahkan Leo/Daniel yang merupakan junior mereka senditi di babak kedua Thailand Open.

Bahkan di gelaran Thailand Open jilid kedua, Fajar/Rian langsung gagal di babak perama oleh wakil Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Tak ingin mengulangi kesalahan yang sama, Fajar mengaku lebih fokus pada persiapan All England ini.

Dia akan mencoba fokus dari awal sampai akhir pertandingan.

"Untuk All England kami harus benar-benar fokus dari mulai masuk ke lapangan sampai akhir harus benar-benar fokus," kata Fajar.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Kalau Mulus, Leo/Daniel Lawan Ganda Putra Terbaik Malaysia

Fajar lalu bercerita jika selain fokus hal yang membuat mereka gagal di Thailand adalah cedera yang dialaminya.

Pasangan Rian itu mengaku jika tangannya sedang dalam kondisi yang kurang baik.

Namun dia menegaskan jika cedera seharusnya tak jadi alasan untuk tidak menampilkan performa terbaik.

Fajar mengatakan jika sebelum Thailand Open, memang tangannya terasa sakit.

Dia juga mengungkapkan bahwa selama sebulan tidak berlatih gim untuk jaga-jaga supaya cedera tak semakin parah.

“Kemarin sebulan sebelum pertandingan (Thailand Open) agak kerasa sakit di tangan dan memang sebulan itu saya pribadi tidak bisa latihan gim karena jaga-jaga agar cederanya itu gak terasa,” ujar Fajar.

Kini Fajar sudah bertekad untuk berlatih denga keras untuk All England.

Dia tak ingin menjadikan cederanya sebagao alasan.

Baca Juga: Terganggu karena Masalah Komunikasi, Kunci Perfoma Praveen/Melati Berada pada Mood

Bagi Fajar, sudah menjadikan tanggung jawab mereka untuk tetap tampil terbaik apa pun kondisinya.

“Tapi untuk sekarang saya mulai lagi latihan keras buat pertandingan selanjutnya. Cedera bukan alasan yang harus diperpanjang. Kami juga harus bertanggung jawab apa pun itu tidak bisa jadikan alasan,” tutur Fajar.

All England 2021 rencananya akan diadakan pada 17 hingga 21 Maret nanti.

Pada gelaran tersebut, Fajar/Rian akan melawan wakil Nigeria Godwin Olofua/Anuoluwapo Juwon Opeyori di babak pertama.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : Antara
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Rara Ayu Sekar Langit
Video Pilihan