Performa Belum Maksimal, Shin Tae-yong: Banyak Pemain yang Lupa!

Eko Isdiyanto Minggu, 28 Februari 2021 | 16:00 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, memimpin pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (12/12/2020). (DOK. PSSI)

Meskipun pelatih asal Korea Selatan ini tak menampik jika cuaca panas kemungkinan juga berdampak pada kondisi pemain.

Di sisi lain, para pemain dinilai telah mengalami kemajuan setelah menjalani pemusatan latihan tiga pekan lebih, ia pun menikmati pertandingan yang berjalan menarik.

Baca Juga: Media Vietnam Soroti Uji Coba Timnas U-22 Indonesia, Park Hang-seo Santai

Timnas u-22 Indonesia besutan Shin Tae-yong sedang berlatih di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 11 Februari 2021

"Mungkin faktor cuaca yang panas jadi bnayak pemain lupa dengan apa yang harus dilakukan dalam situasi pertandingan," ucap Shin Tae-yong.

"Kami tim pelatih harus terus memperbaiki kekurangan dalam tim. Pertandingan yang menarik dengan banyak gol.

"Kemampuan pemain semakin meningkat, terlebih sudah tiga pekan lebih menjalani pemusatan latihan. Pemain terus melawan rasa lelah dan kerja keras," imbuhnya.

Dalam sepekan terakhir, para pemain memang diberi latihan fisik dengan intensitas yang lebih tinggi demi menjaga kebugaran mereka.



Source : PSSI.org
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan