Swiss Open 2021 - Kejutan, Ganda Putri Bau Kencur Malaysia Ukir Sejarah Baru

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 7 Maret 2021 | 19:18 WIB
Pasangan ganda putri Malaysia, Pearly Tan/Muralitharan Thinaah. (TWITTER.COM/BA_MALAYSIA)

Hanya, Tan/Thinaah kembali melesat hingga akhirnya menyudahi gim pertama dengan skor 21-19.

Pada gim kedua, Tan/Thinaah kembali tampil menggila. Mereka nyaris tidak memberi kesempatan Gabriela/Stefano untuk unggul.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Akhir Merana Rival Marcus/Kevin Asal Malaysia

Tan/Thinaah berhasil melesat cepat dan unggul 11-10 pada interval gim kedua.

Setelah itu, Tan/Thinaah akhirnya memungkasi pertandingan dengan skor telak 21-12.

Bagi Tan/Thinaah, kemenangan ini tidak hanya mengantarkan mereka ke podium juara Swiss Open 2021.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Bocah Ajaib Thiland Bikin Unggulan Malaysia Tak Berdaya

Hasil tersebut membuat pasangan muda itu mencetak sejarah baru untuk Malaysia.

Berkat kesuksesan Tan/Thinaah, Malaysia untuk pertama kalinya menyabet gelar juara Swiss Open 2021 di sektor ganda putri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)

 



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan