Jangan Dibuang, Biji Semangka Bisa Obati Berbagai Penyakit Mematikan!

Reno Kusdaroji Senin, 8 Maret 2021 | 19:00 WIB
Manfaat Biji Semangka untuk Kesehatan. (Petrucy)

BolaStylo.com - Biji dari semangka, yang biasa dibuang karena tak ikut dimakan ternyata bisa mengobati berbagai penyakit mematikan jika diolah dengan cara yang tepat.

Semangka merupakan salah satu buah yang menjadi favorit banyak orang karena kesegaran dan rasa manisnya yang khas dapat menjaga tubuh terdehidrasi.

Di balik kenikmatannya, buah semangka punya beragam manfaat bagi kesehatan seperti mengurangi resiko penyakit kanker, mencegah stroke, mengontrol kadar gula darah, dan menyehatkan ginjal.

Selain itu, makan buah semangka juga bisa menjaga kesehatan kulit dan rambut, membantu melancarkan pencernaan, membantu reproduksi serta memperbaiki mood.

Tak hanya daging buahnya, penelitian juga telah membuktikan bahwa semua bagian dari buah semangka dapat dikonsumsi serta bermanfaat bagi kesehatan.

Seperti kulit semangka misalnya, yang diketahui mengandung banyak nutrisi yang ternyata telah dikonsumsi masyarakat di China dengan hanya merebusnya saja.

Bahkan, biji semangka yang biasa dibuang saat makan buahnya juga bisa bermanfaat bagi kesehatan jika diolah dengan benar.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Air Rebusan Daun Rambutan Miliki Manfaat Khusus untuk Para Pria



Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan