"(Tantangan Mendy pada Braithwaite) adalah penalti dan saya pikir empat menit waktu tambahan (tidak cukup), ketika wasit menghentikan permainan selama dua atau tiga menit karena (peralatan) bahunya."
"Hukumannya jelas. Sekarang kami harus menerimanya dan tutup mulut."
Baca Juga: Kata-kata Lionel Messi yang Bikin Barcelona Bangkit Permalukan Valladolid
Lebih lanjut, Koeman menyebut kinerja wasit sangat mempengaruhi terhadap hasil pertandingan.
"Jika tidak, itu 2-2. Saya tidak tahu mengapa ada VAR di Spanyol. Semua orang telah melihat insiden itu (melibatkan Mendy dan Braithwaite)."
"Bagi saya, itu penalti yang jelas. Semua orang telah melihatnya. Saya tidak mengerti bahwa hakim garis yang berjarak 10 meter (tidak bisa melihatnya). Dari cara Martin turun, itu pasti pelanggaran."
Baca Juga: El Clasico - Terlalu Waspada, Koeman & Zidane Lupa Perang Psikologis
"Mungkin wasit tidak melihatnya, tapi kami memiliki VAR untuk situasi seperti ini. Lebih baik berhenti bicara."
"Tim memiliki mentalitas yang baik. Kami pantas mendapatkan keputusan yang tepat di saat-saat seperti penalti itu."
"Saya bukan satu-satunya yang (marah). Para pemain juga kecewa dengan keputusan ofisial tentang penalti."
"Ada berbagai pemain yang telah menghabiskan bertahun-tahun di Barcelona dan saya tidak tahu apakah mereka merasa itu adalah sesuatu yang terjadi lebih dari sekali."