Piala Menpora 2021 - PSS Sleman Diuntungkan, Pelatih Persib Soroti 3 Poin Penting

Reno Kusdaroji Jumat, 16 April 2021 | 08:11 WIB
Semifinal leg pertama Piala Menpora 2021 antara PSS Sleman dan Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, 16 April 2021. (SUPERBALL.ID, PSSI.ORG)

BolaStylo.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert menyoroti beberapa poin penting menjelang leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 melawan PSS Sleman.

Salah satu poin yang disoroti Robert Rene Alberts pada leg pertama semifinal Piala Menpora 2021 kontra PSS Sleman ialah keuntungan tim lawan bermain di kandang.

Leg pertama antara Persib Bandung vs PSS Sleman akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Jumat (16/4/2021) malam WIB.

Bagi Robert Alberts, hal ini bisa membuat Ega Rizky cs tampil lebih nyaman di markas sendiri.

"Sebelumnya kami mendapat kabar bahwa tidak ada tim yang bisa bermain di kandangnya, kami juga tidak bermain di Bandung," kata Robert Alberts dikutip BolaStylo dari Kompas.

Tapi sekarang satu tim (PSS Sleman) tiba-tiba bisa main di kandang, jadi mereka pasti merasa nyaman dengan keputusan itu," tegasnya.

Bagi Robert Alberts, tim berjuluk Super Elang Jawa itu sudah sangat menyulitkan bahkan jika mereka tak bisa bermain di markas sendiri.

Baca Juga: Live Streaming Persija vs PSM Makassar - Macan Kemayoran Diminta Waspadai Kemampuan Skuad Juku Eja!

Robert Rene Alberts takjub dengan pencapaian PSS Sleman yang tak terkalahkan di Piala Menpora 2021 sejauh ini.

Bagi mantan pelatih PSM Makassar itu, PSS Sleman berkiprah dengan apik di Piala Menpora kali ini dengan menjadi juara Grup C.

Belum lagi di perempat final, mereka juga menumbangkan Bali United lewat adu penalti (4-2).

"Kami menghormati PSS Sleman karena tidak kalah di empat laga terakhir, begitu pula dengan kami," kata Robert Alberts.

Baca Juga: Jadwal Persija Vs PSM Makassar Semifinal Piala Menpora 2021, Live Indosiar

"Kami tahu juga pemain-pemain mereka jadi ini akan menjadi laga yang menarik, atau bahkan menjadi dua laga yang menarik," imbuhnya.

Selain soal keuntungan Super Elang Jawa bisa bermain di markasnya, pelatih Persib Bandung ini juga menyoroti dua poin penting lain.

Mengingat PSS Sleman bermain di markas sendiri, Robert Alberts menyoroti tidak adanya agresivitas gol tandang untuk menentukan pemenang.

Robert Alberts mengklaim Persib Bandung siap mengikuti setiap peraturan yang ada untuk menjadi juara Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Persib Beri Kabar Bagus di Tengah Badai Cedera Jelang Lawan PSS Sleman

"Ya setiap gol adalah gol, jika skornya 1-1 dan 2-2, kami akan memainkan adu penalti," lanjut Robert Alberts menjelaskan.

"Namun itu adalah peraturan penyelenggara turnamen dan kami akan mengikuti mereka," imbuhnya.

Selain itu, pelatih berusia 65 tahun ini juga menyoroti target Persib Bandung yang sudah tercapai di Piala Menpora 2021.

Sebelumnya, Persib Bandung punya target mencapai babak semifinal.

Baca Juga: Persib Beri Kabar Bagus di Tengah Badai Cedera Jelang Lawan PSS Sleman

Setelah mereka melampaui target awalnya, Robert Alberts ingin Maung Bandung mematok target lainnya.

"Kami sudah mencapai target kami (lolos semifinal), tentu ketika kami mencapai babak baru, kami mematok target lainnya," ucap Robert Alberts.

Meski tak mengungkapkan target baru Persib Bandung secara langsung, tersirat bahwa Robert Albert ingin timnya lolos ke final Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Geregetan Lihat Jadwal Piala Menpora 2021 di Bulan Ramadhan

Pasalnya sejak awal Piala Menpora 2021, Robert Rene Alberts telang mencanangkan tujuan utama Persib Bandung ialah untuk memainkan laga kompetitif sebanyak mungkin.

Hal ini diharapkan menjadi persiapan Persib Bandung untuk mengarungi Liga 1 2021.

"Kini target kami untuk melanjutkan lagi bermain sepak bola, karena pemain kami sangat menyukainya, jadi itu target kami," pungkasnya.

Baca Juga: Baru Saja Direkrut, Pemain Persib Bandung Ini Sudah Pecahkan Rekor di Piala Menpora 2021

JADWAL SEMIFINAL PIALA MENPORA 2021

LEG 1 - Stadion Maguwoharjo, Sleman

Kamis (15/4/2021) - 20.30 WIBPSM Makassar - Persija Jakarta

Jumat (16/4/2021) - 20.30 WIBPersib Bandung vs PSS Sleman

LEG 2 - Stadion Manahan, Solo

Minggu (18/4/2021) - 20.30 WIBPersija Jakarta vs PSM Makassar

Senin (19/4/2021) - 20.30 WIBPSS Sleman vs Persib Bandung

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : kompas,SuperBall.id
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan