Kans Real Madrid Juara Liga Spanyol Tipis, Zidane Lagi-lagi Dikritik!

Reno Kusdaroji Minggu, 25 April 2021 | 12:00 WIB
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyayangkan timnya membuang-buang peluang saat menghadapi Real Sociedad pada lanjutan Liga Spanyol. (TWITTER.COM/REALMADRID)

BolaStylo.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane kembali dikritik karena penampilan inkonsisten timnya dalam perburuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Real Madrid tengah bersaing dengan Atletico Madrid dan Barcelona memperebutkan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Namun, Real Madrid justru terpeleset dua kali saat mereka diunggulkan menang.

Kans juara El-Real sempat terbuka lebar setelah memenangkan El Clasico melawan Barcelona (2-1) pada pertengahan bulan ini.

Namun setelah itu, Zinedine Zidane gagal membawa Real Madrid memenangkan dua laga melawan tim medioker di Liga Spanyol.

Sebelumnya, Los Blancos juga ditahan imbang 0-0 oleh Getafe (19/4/2021).

Real Madrid kembali mendapat hasil imbang tanpa gol melawan Real Betis pada lanjutan Liga Spanyol pekan ke-32, Minggu (25/4/2021) dini hari tadi.

Baca Juga: Saat Messi 'Rajai' Santiago Bernabeu, Ronaldo Mengutuk Diri Sendiri!



Source : Marca
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan