Sempat Diterpa Konflik, Timnas Thailand Berpotensi Ikuti Jejak Indonesia dan Vietnam

Ananda Lathifah Rozalina Sabtu, 17 Juli 2021 | 15:26 WIB
Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT) berencana memanggil pemain muda jebolan akademi Bayern Munchen, Marcel Sieghart, untuk bergabung ke timnas Thailand. (TWITTER CHANGSUEK)

Kedua pelatih yang dimaksud adalah Hong Myung Bo dan Chung Hae Seong.

Kabar ini dibocorkan oleh salah satu legenda sepak bola Thailand, Piyapong Pue-on.

"Teman saya di Korea menelpon dan bilang ada beberapa pelatih (Korea) yang ingin jadi pelatih di timnas Thailand," ucap Piyapong dinukil dari Zing.vn.

"Satunya adalah mantan asisten Guus Hiddink dan pernah kerja bareng Park Hang-seo di Piala Dunia 2002."

"Satunya lagi saat ini jadi pelatih tim yang tampil di Liga Champions Asia 2021," katanya.

Hong Myung adalah pelatih Ulsan Hyundai yang berhasil mengantar timnya bermain bagus di Liga Champions Asia 2021 hingga lolos ke fase gugur usai menjadi juara grup.

Sementara Chung adalah mantan rekan kerja Park Hang Seo saat menjadi asisten Guus Hiddink di Timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2002 lalu.

Jika FAT akhirnya memilih merekrut salah satu dari pelatih Korea tersebut, maka Timnas Thailand akan mengikuti jejak Vietnam dan Indonesia.



Source : BolaSport.com,zing.vn
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan