Melihat hasil tersebut, Viktor Axelsen merasa takjub dengan pencapaian dan kerja keras Kevin Cordon di Olimpiade Tokyo 2020.
Namun, Viktor Axelsen datang ke Olimpiade Tokyo 2020 bukan untuk mendengar cerita fantasi dari lawannya.
Melainkan berambisi untuk menjadi juara dan meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Oleh karena itu, ia mengapresiasi kerja keras Kevin Cordon namun berambisi untuk mengakhiri cerita menakjubkannya harus berhenti sampai semifinal saja.
Baca Juga: Kisah Ranomi Kromowidjojo, Perenang Keturunan Indonesia Berprestasi di Olimpade
"Saya tidak berpikir siapa pun akan menduga bahwa Kevin akan melakukannya dengan sangat baik," kata Axelsen dilansir dari BWF.
"Dia pria yang luar biasa dengan cerita yang luar biasa.
"Tetapi saya akan melakukan yang terbaik untuk mengakhiri cerita itu," tegasnya.
Pada babak semifinal tunggal putra, Kevin Cordon menjadi satu-satunya pebulu tangkis non unggulan turnamen.
Source | : | bwf.tournamentsoftware.com,olympics.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |