BolaStylo.com - Lionel Messi akan buka suara di depan publik untuk pertama kalinya setelah hengkang dari Barcelona dalam sebuah konferensi pers.
Dilansir dari Sky Sport UK, Lionel Messi akan mengadakan konferensi pers hari ini, Minggu (8/8/2021) pukul 11.00 waktu Inggris atau sekitar pukul 17.00 WIB.
Konferensi pers tersebut akan menjadi pertama kalinya bagi Lionel Messi muncul kembali di hadapan publik setelah angkat kaki dari Barcelona.
Messi telah dijadwalkan untuk buka suara secara terbuka di publik Camp Nou untuk pertama kalinya sejak negosiasi kontrak barunya menemui jalan buntu.
Seperti diketahui, Messi berpisah dengan Blaugrana setelah pembicaraan kontrak barunya gagal karena 'hambatan finansial dan regulasi Liga Spanyol'.
Pada konferensi pers tersebut, Lionel Messi diharapkan membeberkan hal yang belum diungkapkan terkait negosiasi kontrak yang gagal antara dirinya dengan Barcelona.
Selain memberikan kesan dan pesan terakhir kepada Barcelona, Lionel Messi diprediksi juga akan menjelaskan terkait masa depannya yang masih penuh tanda tanya.
Baca Juga: Blunder Fatal Chelsea! Transfer Lukaku Rusak Mimpi Abramovic Rekrut Messi
Seperti diketahui, Lionel Messi santer dikabarkan akan segera bergabung dengan PSG.
Mengingat, PSG memiliki kekuatan finansial besar untuk merekrut Lionel Messi.
Selain itu, PSG juga memiliki ikatan kuat dengan sang megabintang.
Bergabung dengan PSG berarti Messi akan reuni dengan sahabatnya, Neymar dan dilatih oleh Mauricio Pochettino yang merupakan rekan senegaranya dari Argentina.
Baca Juga: Pelatih Perancis Sebut Lionel Messi akan Membuat Liga yang Buruk Jadi Luar Biasa
Laporan yang sama mengatakan bahwa Messi dan ayahnya, Jorge yang menjadi agennya tela berbicara dengan Pochettino untuk bersiap menerima tawaran PSG.
Pochettino sendiri masih malu-malu untuk membicarakan kemungkinan transfer Lionel Messi.
"Namanya dikaitkan dengan klub yang berbeda, ada banyak rumor," katanya dikutip dari L'Equipe.
"Kita akan melihat apa yang terjadi dalam beberapa hari mendatang," imbuhnya.
Meski begitu, kabar tersebut belum dikonfirmasi kebenarannya secara pasti oleh Messi ataupun pihak PSG sendiri.
Oleh karena itu, konferensi pers ini diharapkan para penggemar akan menjawab tanda tanya terkait masa depan La Pulga.
Messi adalah pemenang Ballon d'Or enam kali dan telah mencetak 672 gol dalam 778 penampilan sejak melakukan debutnya pada tahun 2003.
Dia pantas menjadi bagian dari setiap percakapan tentang pesepakbola terhebat sepanjang masa, bersama dengan Pele, Maradona, Cristiano Ronaldo, dan lebih jauh lagi Alfredo di Stefano dan Ferenc Puskas.
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |