Mengingat, ada dua tiket ke perempat final yang diperebutkan di setiap grup.
Selain itu, Rionny juga menyatakan akan lebih baik jika tim putri Indonesia bisa juara grup sehingga langkah ke depannya akan lebih mulus.
Apalagi, target tim beregu putri Indonesia jelas adalah membawa pulang Piala Uber.
"Untuk Piala Uber, 8 besar saya yakin lolos, tetapi lebih baik juara grup agar peluang ke semifinal lebih besar. Namun, bukan berarti targetnya semifinal, targetnya juga bawa pulang Uber ke sini," tutur Rionny.
Terlepas dari itu, Rionny juga memastikan jika materi pemain yang akan di bawa ke kompetisi kali ini adalah tim terbaik.
"Saya pastikan, tim Thomas dan Uber Indonesia nanti adalah tim terbaik yang kita punya, tim yang siap bertanding, bukan pemain muda yang coba-coba,"tuturnya menegaskan.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |