Kasihan Lionel Messi, Bawa Argentina Juara Tapi Masih Dicibir

Eko Isdiyanto Kamis, 9 September 2021 | 12:48 WIB
Kapten tim nasional Argentina, Lionel Messi, memakai rompi fotografer di lapangan menyusul penundaan laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Brasil dan Argentina di Neo Quimica Arena, Minggu (5/9/2021) waktu setempat atau Senin (6/9/2021) pukul 02.00 WIB. (TWITTER.COM/SAMSTREETWRITES)

BolaStylo.com - Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi curhat bagaimana rasanya dianggap sosok yang gagal meski sudah beri gelar juara timnas Argentina.

Lionel Messi masih dicap sebagai pemain gagal meskipun sudah memberi trofi bergengsi untuk timnas Argentina tahun ini.

Soal prestasi di level klub sudah tak perlu diragukan lagi, hal itu membuat Lionel Messi menyandang status megabintang.

Meskipun tak dipungkiri jika bermain untuk tim nasional Argentina, pria Rosario itu harus menempuh jalan berliku.

Dan bahkan kerap menemui kegagalan hingga berujung tangis air mata yang tak bisa lagi dibendung oleh Messi.

Baca Juga: Alasan di Balik Jorginho Jadi Kapten Italia, Ini Kata Roberto Mancini

Namun, gelar juara Copa America 2021 menjadi bukti jika Messi benar-benar mampu memberi gelar bergengsi untuk negaranya.

Messi pun sedikit curhat, atas kerja kerasnya yang berbuah gelar juara untuk Argentina masih saja ada pihak yang menyebutnya sebagai pemain gagal.



Source : mundo albiceleste
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan