Bikin Marcus/Kevin Gagal Balas Dendam, Ini Alasan Ganda Putra Jepang Pensiun

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 10 September 2021 | 06:17 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri), berpose bersama Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) di atas podium kampiun All England Open 2020, Arena Birmingham, Inggris, Minggu (15/3/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo memilih pensiun dan membuat ganda putra Indonesia Marcus/Kevin gagal balas dendam.

Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe adalah pasangan ganda putri asal Jepang yang berhasil mengalahkan ganda putra nomor 1 dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Sejak tahun 2019, Marcus/Kevin tercatat sudah 6 kali kalah dari Endo/Yuta dan belum berhasil menang sekalipun.

Namun, belum sempat Marcus/Kevin membuktikan diri dan membalas kekalahan mereka, Hiroyuki Endo sudah memilih pensiun duluan.

Dilansir dari Bolasport, Hiroyuki Endo bersama ganda putra jepang lainnya yakni Takeshi Kamura/Keigo Sonoda memilih pensiun.

Terkait kabar tersebut, pelatih ganda putra Indonesia, Herry IP mengaku tak terlalu kaget.

Pelatih yang membesut Marcus/Kevin itu mengaku sudah tahu rencana kemunduran Hiroyuki Endo sejak Olimpiade Tokyo 2020 lalu.



Source : BolaSport.com,Badminton Plamet
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan