Masih 18 Tahun, Petenis Inggris Ini Calon Atlet Rp14 Triliun

Eko Isdiyanto Kamis, 16 September 2021 | 19:29 WIB
Style modis Emma Raducanu, petenis muda asal Inggris pemenang US Open, saat di luar lapangan (WTA Tennis)

Petenis putri Inggris Raya itu diyakini dalam jalur yang sangat tepat menjadi seorang atlet perempuan dengan penghasilan tertinggi sepanjang masa.

Bahkan, agen olahraga ternama, Jonathan Shalit pun sudah meramal sederet merek top dunia bakal antre untuk menggunakan jasa Emma.

Baca Juga: Dibantai Lagi! Petinggi Barcelona Panik, Sampai Lakukan Hal Ini

Petenis tunggal putri remaja Britania Raya, Emma Raducanu, menerima pemeriksaan awal dari pelatih sebelum akhirnya mundur dari pertandingan babak keempat Wimbledon 2021 karena kesulitan bernafas.

"Hanya satu pekan untuk membuat Emma sebagai fenomena global. Saya sudah membuatnya menjadi bintang olahraga awanita Inggris pertama senilai 100 juta dolar AS," ucap Shalit.

"Jika dia tetap berada di jalur ini, Emma bakal bernilai satu miliar dolar AS dan menjadi bintang olahraga wanita terbesar di dunia.

"Emma merupakan impian sponsor, dia campuran Rumania, Inggris, China dan Kanada. Masih berusia 18 tahun, seorang perempuan muda yang cantik.

"Berapa pun yang dibayarkan Nike pada Emma, mereka akan kembali menelepon agennya untuk mengikatnya selama mereka bisa. Begitu pula dengan Wilson." imbuhnya.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan