Terjadi Lagi! Sikap Buruk Cristiano Ronaldo Bisa Bikin Solskjaer Gila

Reno Kusdaroji Selasa, 5 Oktober 2021 | 07:30 WIB
Cristiano Ronaldo geram setelah Manchester United ditahan Everton 1-1 dalam Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Sabtu (2/10/2021) malam. (THESUN.CO.UK/BTSPORT)

Menyusul hasil pertandingan terbaru Manchester United vs Everton yang berakhir imbang 1-1, Gary Neville menyoroti sikap frustasi Cristiano Ronaldo.

Pada laga tersebut, Cristiano Ronaldo terlihat sangat kesal karena beberapa hal, terutama gagal membantu timnya meraih kemenangan atas Everton.

Mengingat, ia tidak mencetak gol dan dimainkan dari bangku cadangan menggantikan Edinson Cavani pada menit ke-57.

"Apakah Cristiano kesal ketika dia tidak bermain? Ya. Apakah Cristiano kesal ketika dia tidak mencetak gol? Ya. Apakah Cristiano sangat kesal ketika tim tidak menang? Tentu saja" kata Neville di Sky Sports.

Baca Juga: Messi dan Ronaldo Diresahkan Pelatihnya, Zidane Jadi Rebutan PSG & Man United!

"Kami tahu hal itu (menunjukan rasa frustasi). Dia tidak harus membuktikannya.

"Dia berjalan keluar lapangan, bergumam pada dirinya sendiri, yang menimbulkan pertanyaan di udara.

"Apa yang dia katakan? Dengan siapa dia kesal? Itu hanya bisa kembali ke beban di pundak pelatihnya.

"Cristiano cukup pintar untuk mengetahui tindakan seperti itu akan membawa tekanan nyata pada manajer, lebih dari yang sudah dia alami." tegasnya.

Baca Juga: Jangan Minder Masih Jomblo, Contoh Saja Cristiano Ronaldo! Kok Bisa?



Source : Sky Sports,Marca
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan