BolaStylo.com - Pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso mengaku senang lantaran mendapatkan agenda menjalani tes pramusim di Sirkuit Mandalika, Lombok.Pembalap asal Italia, Andrea Dovizioso sempat menjadi pembalap tim pabrikan Yamaha (2012) sebelum bergabung dengan Ducati (2013-2020).Di musim itu, Andrea Dovizioso meraih posisi keempat pada klasemen akhir musim.Namun kini, Dovi kembali dari masa cutinya dan memantapkan diri bergabung bersama tim satelit Yamaha untuk menggantikan Franco Morbidelli yang promosi ke tim utama.
Baca Juga: Terikat Bak Saudara, Khabib Siap Jadi Cornerman Petarung Ini di ONE ChampionshipAdapun balapan pertamanya di mulai di Sirkuit San Marino pada Minggu (19/9/2021), sayang dirinya hanya mampu finish di urutan ke-19.Kemudian pembalap 35 tahun ini kembali menjajakan diri ke seri balapan Amerika pada Senin (4/10/2021) dengan memberikan peningkatan finish di urutan ke-13.Hasil itulah yang membuat mantan pembalap Ducati ini cukup dibilang masih mampu memberikan hasil yang baik bagi tim Yamaha YZR-M1 bersama rekannya Valentino Rossi.Tak hanya itu, Dovi juga mengaku senang dapat memberikan kontribusi kepada Yamaha di usianya yang sudah beranjak 35 tahun.
Baca Juga: Rotasi Formasi dan Hormati Hak Siar, Kini Jadi Fokus Pelatih Persib!"Ketika pintu Yamaha terbuka karena Maverick Vinales pergi, saya langsung berpikir untuk bergabung dengan mereka," ucap Dovizioso dilansir dari Speedweek."Saya berharap mendapatkan kontrak tim pabrikan, tapi itu tidak terjadi.""Sekarang, kesempatan ini muncul setelah delapan atau sembilan tahun ketika terakhir kali saya bergabung dengan Tech3 Yamaha.""Saya tidak ingin melewatkan kesempatan ini," lanjutnya.
Baca Juga: DNA Tsimikas Nadi Liverpool, Berjuluk Greek Scouser dari KopitesTak tanggung-tanggung, ayah dari Sara Dovizioso ini berjanji akan terus memberikan penampilan terbaiknya bagi Yamaha.Hingga mampu meraih gelar juara MotoGP meski bersaing dengan tim-tim pabrikan lainnya."Saya tidak pernah membayangkan dapat tampil lebih cepat, lebih kuat atau menjadi yang terbaik dengan M1.""Tapi, saya pernah bersaing melawan pabrikan lainnya di MotoGP selama bertahun-tahun dan selalu memiliki tujuan meraih gelar juara dunia."
Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Tampil Tegang, Shesar Akui Hal Ini Jadi Beban"Tentu saja, saya berisiko mendapatkan hasil yang biasa-biasa saja di tim satelit dibandingkan dengan bersama tim pabrikan. Tapi saya tidak peduli."Terutama disisa tiga seri balapan MotoGP 2021 membuatnya semakin bersemangat untuk menghasilkan peforma yang terbaik.Apalagi Dovi dan rekan-rekan pembalap MotoGP lainnya dikabarkan masuk ke dalam agenda tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang (Malaysia) dan Mandalika (Indonesia).Tentu pengalaman berharganya bisa menjalani tes pramusim di Indonesia tentu membuatnya sangat beruntung.
Baca Juga: Perempat Final Piala Thomas 2020 - Saatnya Indonesia Bikin Frustrasi Malaysia"Saya benar-benar beruntung karena akan memiliki lima balapan musim ini dan menjalani dua tes MotoGP tahun ini," tutur Dovi."Biasanya, pembalap yang pindah tim hanya memiliki kesempatan dua kali tes sebelum musim di mulai.""Dua tes di Sepang dan Lombok juga masuk dalam jadwal saya pada Februari mendatang," pungkasnya.
Source | : | SportFEAT.com,Speedweek.com |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |