BolaStylo.com - Bek sayap Liverpool, Kostantinos Tsimikas mengaku bangga usai bergabung bersama The Reds hingga disanjung keluarga dan para pendukung.
Kostas Tsimikas merupakan salah satu bek muda andalan Liverpool yang kerap kali menggemparkan para pendukung Liverpudlian lewat aksi yang menawan.
Pasalnya, pemain berkebangsaan Yunani itu dapat dinilai sebagai salah satu anak emas pelatih Jurgen Klopp di lini belakang.
Terbukti, pemain 25 tahun itu mampu mengemas enam pertandingan dengan torehan 2 assist bersama Liverpool di musim 2021-2022.
Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Ganda Putra Nir Poin Lawan Taiwan, Coach Naga Api Bicara!
Lewat aksi yang memukau itulah, nampaknya pelapis Andrew Robertson itu digadang-gadang bakalan dapat menjadi andalan The Reds di musim selanjutnya.
Apalagi kecintaannya bersama Liverpool memang tak dapat dipandang sebelah mata, terutama keluarganya yang sangat mencintai The Reds.
Hal itulah yang membuat Tsimikas kerap dinilai sebagai pemain yang memiliki DNA Livepool lantaran keluarganya yang sangat mencintai tim tersebut.
"Pertama-tama, saya membuat keluarga saya bahagia karena bagi mereka itu adalah sesuatu yang sangat istimewa dan sesuatu yang sangat besar."
Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Tampil Tegang, Shesar Akui Hal Ini Jadi Beban
"Dan untuk saya juga. Saya sangat senang untuknya," kata Kostas dikutip BolaStylo dari laman liverpoolfc.com
Tak tanggung-tanggung, mantan pemain Olympiacos ini merasa beruntung karena dapat bergabung bersama Sadio Mane dkk.
"Itu adalah salah satu impian terbesar saya untuk bermain di klub besar dan untuk Liverpool, karena keluarga saya adalah pendukung Liverpool sejak saya masih kecil."
"Saudara laki-laki dan ayah saya," tegasnya.
Baca Juga: Piala Thomas 2020 - Duet Maut Ahsan/Daniel Merasa Kurang Beruntung!
Pemain yang berjuluk 'Greek Scouser' itu juga mengaku peran pendukung The Reds sangat mempengaruhi penampilannya di lapangan.
"Saya suka ketika saya melihat para penggemar memanggil saya seperti itu, juga kadang-kadang saya mendengar mereka saat di lapangan ketika saya bermain," imbuhnya.
Meski hanya mengemas tujuh pertandingan perdananya di musim lalu usai badai cedera dan sengitnya persaingan di posisi bek kiri tak membuat pemain kelahiran Thessaloniki ini menyerah.
Terbukti di musim 2021-2022 Tsimikas mampu membayar kepercayaan pelatih Jurgen Klopp untuk tampil di pertandingan-pertandingan besar Liga Inggris.
Baca Juga: Pasang Surut Timo Werner, Memble di Chelsea Garang di Timnas Jerman
Terlebih dirinya yang mampu membawa kemenangan bagi Liverpool lewat dua asisstnya saat melawan Burnley dan Norwich City.
"Tahun lalu saya tidak bisa karena saya mengalami cedera dan saya juga menderita COVID, dan tim berada dalam situasi yang sulit."
"Bagaimanapun, saya sangat senang karena saya bekerja keras dan saya menunjukkan bahwa saya bisa."
"Saya menunjukkan pertama-tama kepada diri saya sendiri bahwa saya bisa melakukan segalanya."
Baca Juga: Sudah Biasa Liverpool, Man City dan Man United Patungan Sewa Pesawat untuk Jemput Pemain
"Dan saya sangat senang untuk itu," tutur mantan pemain Willem II itu.
Selain itu, kebersamaan dalam internal tim juga membuatnya semakin bersemangat untuk menjalani hari-harinya di Liverpool.
"Semua orang yang bekerja di klub ini sangat ramah, semua orang membantu para pemain berada dalam kondisi terbaik," ujarnya.
"Mereka membantu Anda dalam segala hal. Itu sangat baik dari mereka, mereka selalu menjaga saya." pungkas Tsimikas.
Baca Juga: Mengejutkan! Piala Dunia 2022 Jadi Akhir Perjalanan Neymar Merealisasikan Mimpi?
View this post on Instagram
Source | : | Liverpoollfc.com,Transfermarkt |
Penulis | : | Sumakwan Wikie Riaja |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR