Fikri/Bagas ditumbangkan oleh wakil unggulan asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.
Ganda putra Indonesia itu kalah dengan skor 14-21, 15-21.
Meski begitu, setelah kekalahan Fikri/Bagus, Indonesia berhasil meloloskan wakil dari sektor ganda campuran di partai berikutnya.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang bermain di partai kedua berhasil menumbangkan wakil Denmark, Jeppe Bay/Sara Lundgaard dua gim langsung.
Hafiz/Gloria menang atas Bay/Lundgaard 21-11, 21-17 dalam waktu 32 menit.
Keberhasilan Hafiz/Gloria ini pun diikuti oleh ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.