Semifinal Hylo Open 2021 Keras! Dihiasi Drama Persaingan Indonesia vs Thailand

Reno Kusdaroji Sabtu, 6 November 2021 | 07:00 WIB
Ganda campuran Thailand, Sapsiree Taerattanachai/Dechapol Puavaranukroh (kanan) merebut gelar juara Thailand Open I 2021 didampingi pasangan Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (kiri) sebagai runner up. (ERIKA SAWAUCHI)

Persaingan Indonesia vs Thailand juga terjadi di dua laga semifinal Hylo Open 2021 pada nomor ganda putri.

Di satu sisi, unggulan pertama turnamen, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai akan melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Dechapol/Sapsiree melaju ke semifinal dengan mengalahkan ganda campuran Indonesia lainnya, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja lewat rubber game 20-22, 21-16, 21-16.

Adapun Rinov/Pitha menumbangkan wakil Denmark, Niclas Nohr/Amalie Magelund lewat rubber game juga dengan skor 20-22, 21-18, 21-13.

Baca Juga: Hylo Open 2021 - Kejutkan Mental Unggulan Juara, Bukti Kekuatan Ganda Putra Junior Indonesia!

Sementara di partai semifinal satunya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (2) akan berjumpa Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran.

Praveen/Melati melangkah ke semifinal usai mengalahkan ganda campuran Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Lohau lewat rubber game dengan skor 21-14, 18-21, 21-12.

Sedangkan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran menumbangkan wakil Malaysia, Chen Tang Jie/Peck Yen Wei straight game 21-18, 21-13.

Selain tiga duel tersebut, Indonesia dan Thailand juga mendominasi semifinal Hylo Open 2021 dengan drama perang saudara.

Baca Juga: Hylo Open 2021 - Ratu Bulu Tangkis Thailand Bernasib Lebih Tragis daripada Tunggal Putri Indonesia



Source : bwfworldtour.bwfbadminton.com,BWF Tournament Software
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan