BolaStylo.com - Bali ternyata berhasil memesona banyak pebulu tangkis yang mengikuti kompetisi Indonesia Masters 2021.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kompetisi Indonesia Masters 2021 musim ini akan digelar di Bali.
Kepindahan venue kompetisi ini ternyata berhasil memberikan kesan tersendiri bagi para pebulu tangkis dunia.
Banyak dari mereka merasa menikmati suasana Bali yang ramah dengan wisatawan.
Terbukti, beberapa pebulu tangkis tampak mengaku menikmati momen-momen saat berada di Bali.
Salah satu yang ikut mengakui hal itu adalah ratu bulu tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu.
Sindhu menyatakan jika dia menikmati kunjungan pertamanya ke Bali kali ini.
"Ini pertama kali saya di Bali, saya sangat menikmatinya dan menantikan turnamen. Saya bermain bola voli di kolam renang dan itu sangat menyenangkan berkomunikasi dengan dan mengenal berbagai orang dari negara berbeda. Itu sungguh menyenangkan," tutur Sindhu.
Senada dengan Sindhu, tunggal putri Spanyol, Clara Azumrmendi juga merasa terkesan dalam kunjungan pertamanya ke Bali.
"Itu cukup bagus karena ini pertama kali saya di Bali dan Indonesia. Saya sungguh bahagia di sini. Cuacanya cukup sulit untuk terbiasa tapi tak apa-apa," ungkap Azurmendi.
Sementara itu, tunggal putri Kanada, Michelle Li menyatakan jika dia sangat senang berada di Bali meski harus menempuh perjalanan panjang sebelumnya.
"Saya butuh empat hari untuk sampai ke sini, tapi saya senang berada di Bali. Saya benar-benar beruntung dengan kamar hotel saya. Ini indah, semuanya indah dan saya merasa sangat baik," jelas Michelle Li.
Tak jauh beda dengan Michelle Li, raja bulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia juga menikmati suasana di Bali.
Tunggal putra Malaysia itu bahkan mengakui jika cuaca di Bali lebih baik daripada di Eropa yang tengah turun suhunya.
"Sangat menyenangkan dan santai di sini. Cuaca saat ini jauh lebih baik daripada Eropa. Saya berencana untuk menonton pertandingan NBA dan bersantai," tuturnya.
Tak jauh beda dari Lee, ganda putri Bulgaria, Stefani Stoeva juga menikmati cuaca di Indonesia ditambah makanannya.
"Kami sudah bermain bola voli di kolam renang. Cuacanya bagus dan saya suka makanan Indonesia. Saya benar-benar merindukannya," jelas Stoeva.
Selain beberapa pebulu tangkis di atas, masih banyak komentar positif lain dari para pebulu tangkis dunia terkait momen-momen mereka berada di Bali.
Source | : | BWFBadminton.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |