Juergen Klopp Sayangkan Jika Ralf Rangnick Benar-benar ke Man United

Eko Isdiyanto Minggu, 28 November 2021 | 08:00 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dalam laga kontra West Ham United pada pekan ke-11 Liga Inggris 2021-2022, Minggu (7/11/2021) waktu setempat atau malam hari WIB. (TWITTER.COM/LFC)

BolaStylo.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp sedikit menyayangkan andai benar kedatangan Ralf Rangnick ke Manchester United terwujud.

Masih soal Ralf Rangnick yang digadang-gadang bakal segera merapat ke Manchester United sebagai pelatih interim menggantikan Ole Gunnar Solskjaer.

Kali ini Juergen Klopp turut memberi respons soal kabar Ralf Rangnick ke Manchester United, usai sebelumnya Pep Guardiola juga memberi tanggapan.

Berbeda dengan Guardiola yang seolah tak acuh, Klopp memiliki kekhawatiran tersendiri akan sosok Rangnick yang juga sangat ia hormati.

The Professor adalah sosok yang mempelopori teknik bermain GegenPres, sistem yang selama ini dibangung Klopp bersama Liverpool.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Greysia/Apriyani Bongkar Kunci Kemenangannya untuk Mencapai Final

Tak hanya Klopp, sistem permainan ini juga memengaruhi beberapa pemain top Eropa lain seperti Julian Nagelsman dan Thomas Tuchel.

Alarm bahaya sudah disinyalkan Klopp, meskipun sampai saat ini Man United belum meresmikan Rangnick sebagai manajer interim mereka.

Klopp juga termasuk penyebab Rangnick datang ke Liga Inggris, pasalnya wacana pemecatan Solskjaer muncul usai Man United terbantai Liverpool di Old Trafford.

Bersama Rangnick, Klopp percaya Man United bakal berubah menjadi klub yang berbeda dan menakutkan tak hanya di kompetisi domestik tapi juga internasional.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Greysia/Apriyani Lolos ke Final Secara Sengit, Peluang Juara Terbuka Lebar!

Ralf Rangnick (kiri) dan Juergen Klopp

Hal inilah yang disayangkan Klopp, mengapa Rangnick mau ke Liga Inggris dan mengapa harus menjadi manajer Manchester United.

"Sayang sekali, seorang pelatih yang baik akan datang ke Inggris, ke Manchester United," ucap Klopp dikutip dari The Sun.

"Dia seorang manajer yang sangat berpengalaman, membangun dua klub entah dari mana. Manchester United akan terorganisir di lapangan.

"Itu jelas bukan kabar baik bagi tim lain." imbuhnya.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Penakluk 3 Ganda Campuran Tuan Rumah Tumbang di Tangan Juara All England

Di 2006, Rangnick membawa Hoffenheim ke Bundesliga dari divisi ketiga kompetisi sepak bola Jerman secara berturut.

Pada 2011 Rangnick kembali ke Schalke 04 untuk menyelesaikan janjinya, dan berbuah trofi DFC Pokal serta membawa klub sampai ke semifinal Liga Champions.

Jika benar Rangnick berlabuh ke Man United, nantinya ia akan lebih dulu menjadi pelatih interim selama enam bulan hingga kompetisi musim ini berakhir.

Selanjutnya, Rangnick bakal menerima kontrak selama dua tahun dari Setan Merah.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Tumbangkan Wakil Terkuat India, Neraka Menanti Ratu Bulu Tangkis Thailand di Final!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : The Athletic,The Sun
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan