Persib Ditahan Imbang PSIS, Masa Depan Bruno Mulai Dipertanyakan

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 16 Februari 2022 | 16:30 WIB
Penyerang Persib Bandung, Bruno Cantanhede (INSTAGRAM/PERSIB)

 

BolaStylo.com - Striker Persib Bandung, Bruno Cantanhede baru-baru ini menerima banyak kritik soal penampilannya di laga kontra PSIS.

Persib Bandung baru saja mengakhiri laga kontra PSIS Semarang pada Selasa (15/2/2022) dengan hasil kurang memuaskan.

Skuad berjuluk Pangeran Biru itu harus tertahan imbang dengan skor kacamata 0-0.

Hasil ini membuat Persib mau tak mau harus berbagai 1 poin dengan PSIS.

Di sisi lain, penyerang Persib, Bruno Cantanhede menerima banyak kritik terkait performanya dalam laga tersebut.

Bruno dinilai bermain kurang baik karena melepas banyak peluang di depan gawang PSIS Semarang.

Akibat penampilannya itu, Ketua umum Bobotoh Maung Bersatu (BOMBER), Asep Abdul pun memberikan kritik cukup tajam pada Bruno.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Juara Dunia Keok, Lee Zii Jia Bawa Malaysia Unggul dalam 30 Menit

Menurut Asep, Bruno tak menunjukkan penampilan yang sepadan dengan harganya.

Sehingga masa depannya di musim mendatang perlu dipertimbangkan kembali.

"Kalau melihat penampilannya di beberapa pertandingan, termasuk kemarin, sepertinya tidak ada alasan lagi untuk di pertahankan di musim berikutnya."

"Soalnya, makin kesini respon, ketenangan, dan insting golnya kurang bagus," ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Rabu (16/2/2022) sebagaimana dilansir dari Tribun Jabar.

"Yang namanya striker mah harus bisa sabar, harus bisa mengolah peluang, dan harus bisa memanfaatkan peluang sekecil mungkin jadi gol."

"Malahan beberapa kali berhadapan dengan kiper lawan tapi malah engga bisa, jadi harusnya dia (Bruno) malu, karena dia ditransfer dengan harga mahal," ucapnya.

Asep lantas berharap agar pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts memberi Bruno peringatan agar bisa lebih termotivasi dalam bermain.

"Robert Alberts harus memberi peringatan kepada dia, seperti mulai pertandingan dari bangku cadangan dalam beberapa laga Persib di depan."

"Hal itu, agar si pemain bisa berpikir positif dan memotivasi tingkatkan lagi performance nya biar lebih baik lagi," katanya.

Sementara itu di momen terpisah, Robert juga tak menampik jika Bruno gagal memanfaatkan peluang bagus di laga kontra PSIS baru-baru ini.

Baca Juga: Pelatih Malaysia Tanggapi Isu Batalnya Piala AFF U-23 2022 Usai Mundurnya Indonesia dan Myanmar

Pelatih asal Belanda itu mengakui jika Bruno memang gagal memanfaatkan kesempatan yang ada.

"Tentunya Bruno memiliki kesempatan untuk mencetak gol. Tetapi sekali lagi, dia gagal melakukannya," ujar Robert dalam sesi jumpa pers virtual setelah pertandingan.

Meski begitu, Robert juga merasa mencetak gol dalam laga kali ini sangat sulit bagi skuadnya.

Karena secara statistik Persib sejatinya punya beberapa kesempatan tapi semua gagal dikonversi menjadi gol.

Persib tercatat membuat delapan kali tembakan off target dan tiga tendangan yang mengarah ke gawang PSIS.

"Seperti yang sudah saya katakan di awal bahwa saya heran mengapa ini seperti botol saus yang sulit keluar," katanya.

Meski begitu, Robert menilai jika Bruno sudah bermain dengan cukup baik sebagai tim walau tak menampik pentingnya sebuah cetakan gol.

"Untuk saat ini, dia belum bisa mencetak gol, tapi sudah bisa bermain sebagai tim dan memiliki beberapa peluang menghadapi tim bagus seperti Semarang," katanya.

"Tapi kami harus menuntaskan laga dengan kemenangan dan caranya dengan mencetak gol," ujarnya.

Pelatih Persib itu pun kini harus mencari strategi yang tepat untuk menuai hasil lebih baik di laga berikutnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaStylo (@bolastylo)



Source : Tribun Jabar
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan