Tumbang di Tangan Bali United, Pelatih Persija Jakarta Salahkan Wasit!

Reno Kusdaroji Senin, 7 Maret 2022 | 10:00 WIB
Laga pekan ke-29 Liga 1 2021-2022 antara Bali United vs Persija Jakarta di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Gianyar, Bali, Minggu (6/3/2022). (https://twitter.com/dribble9)

BolaStylo.com - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman mengaku kecewa dengan kepemimpinan wasit saat timnya dikalahkan Bali United di laga pekan ke-29 Liga 1 2021-2022.

Persija Jakarta dipaksa menyerah 1-2 oleh Bali United saat bertanding di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Gianyar, Bali, Minggu (6/3/2022).

Bali United berhasil unggul lebih dulu lewat gol Ilija Spasojevic (menit ke-34'), kemudian gol balasan Persija Jakarta datang lewat Irfan Jauhari (74').

Hingga akhirnya, Lerby Eliandry yang masuk menggantikan Stefano Lilipaly mencetak gol kemenangan Bali United pada menit ke-83.

Usai pertandingan berakhir, pelatih Persija Jakarta, Sudirman mengaku tak puas dengan hasilnya.

Baca Juga: Tahan Imbang Bhayangkara Hingga Persebaya, Pelatih Persita Masih Merasa Kurang!

Sudirman merasa pemainnya sudah tampil apik sepanjang pertandingan, hanya saja keberuntungan belum berpihak kepada mereka.

"Pertandingan tadi berjalan dengan baik ya," kata Sudirman dalam jumpa pers pasca pertandingan, dilansir BolaStylo dari BolaSport.com, Minggu (6/3/2022).

Baca Juga: Hasil Persita Vs Persebaya 1-1, Ketakutan Aji Santoso Terbukti Benar!

"kami jual beli serangan dan dibabak pertama kami punya beberapa peluang yang sayang belum bisa dimanfaatkan dengan baik.

"Kemudian dibabak kedua juga berjalan dengan baik dan kami punya beberapa peluang," jelasnya.

Sudirman mengakui bahwa pemain Persija Jakarta membuat kesalahan-kesalahan kecil yang dimanfaatkan dengan baik oleh para pemain Bali United,

"Kesalahan-kesalahan kecil membuat conter attack lawan itu bisa terjadi gol, sebenarnya itu kesalahan yang sedikit," lanjutnya menjelaskan.

Baca Juga: Awas! Bali United Bisa Gagal Juara, Macan Kemayoran Mengancam di Laga Akhir Pekan

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, dalam sesi jumpa pers jelang laga melawan Persiraja, Sabtu (29/1/2022).

Terlepas dari kesalahan-kesalahan itu, Sudirman mengaku kecewa dengan cara wasit Dwi Purba Adi Wicaksana, yang memimpin pertandingan.

Menurutnya, sang wasit terlihat sengaja mengulur-ulur waktu sepanjang pertandingan.

Selain itu, Sudirman juga tak puas dengan keputusan wasit soal pergantian pemain yang dilakukan.

“Pertandingan bagus, cuma agar sedikit kecewa dengan kepemimpinan wasit," lanjutnya meluapkan kekesalan.

Baca Juga: Porsi TC Timnas U-19 Indonesia Lebih Berat, Didikan Shin Tae-yong Sampai Begini!

"Di mana saat mengganti pemain, menurut saya sesuai regulasi kalau kami mengganti dua pemain dan satu pemain masuk saat bola sudah bergulir itu sudah sah.

"Hanya satu pemain yang boleh masuk (pemain selanjutnya menunggu peluit berikutnya) dan pertandingan tak boleh dihentikan," jelasnya.

"Dan saya heran tadi bola sudah jalan tiba-tiba wasit tiup dan pemain satu lagi masuk. Itu yang saya pertanyakan dengan kepemimpinan wasit hari ini.

"Ya mudah-mudahan ke depannya kita semua mengevaluasi diri saya sebagai pelatih dan begitu juga perangkat pertandingan juga harus mengevaluasi karena pertandingan liga ini ketat apalagi ini diakhir." tegasnya.

Baca Juga: Rasakan Sendiri Pelatihan Ala Shin Tae-yong, Begini Komentar Pemain Persija Jakarta

"Semoga PT Liga bisa belajar dan semoga bisa diperbaiki kedepannya agar bisa dilakukan secara fairplay," ucapnya memprotes.

Hasil ini membuat Bali United kokoh di puncak klasemen dengan 63 poin, sementara Persija Jakarta tertahan di posisi kedelapan dengan 38 poin.

"Saya mengucapkan selamat untuk Bali United meraih kemenangan," lanjut Sudirman.

"Saya sangat kecewa karena hasilnya belum memuaskan, semoga ke depannya kami bisa meraih kemenangan," pungkasnya.

Baca Juga: Bahkan Jika Persija Tak Buat Blunder, Andritany Akui Persib Layak Menang Karena Hal Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BolaSport.com
Penulis : Reno Kusdaroji
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan