All England Open 2022 - Ahsan/Hendra Penentu Nasib Indonesia Putuskan Puasa Gelar!

Sumakwan Wikie Riaja Sabtu, 19 Maret 2022 | 14:00 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan usai laga perempat final All England Open 2022. (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Tim bulu tangkis Indonesia bisa memastikan diri memutus puasa gelar All England Open 2022 dengan menunggu hasil Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.Asa tim bulu tangkis Indonesia untuk meraih satu gelar juara All England Open 2022 sangat terbuka lebar.Meski hanya tersisa pada satu sektor, namun Indonesia bisa memastikan diri meraih gelar sebelum final dimulai.Pasalnya, pada babak semifinal All England Open 2022, ada dua pasangan Indonesia yang saling bertemu.

Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Aleix Espargaro Berjanji Bakal Lemparkan Helmnya Jika...

Kedua pasangan tersebut yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang akan berhadapan dengan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.Sebelumnya, Fikri/Bagas berhasil menembus babak semifinal All England Open 2022 usai menumbangkan pasangan juara dunia asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.Bertanding di Utilita Arena Birmingham pada Jumat (19/3/2022), Fikri/Bagas sukses mengejutkan publik dengan menundukkan Hoki/Kobayashi, 16-21, 21-16, 22-20.Sementara itu, pasangan Marcus/Kevin melaju ke babak semifinal dengan menumbangkan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Sempat Mogok, Quartararo Sukses Pecahkan Rekor Ini!

Pasangan dengan julukan Minions itu mampu mengalahkan Rankireddy/Shetty dengan dua gim langsung 24-22, 21-17.Alhasil, pertemuan kedua pasangan asal Indonesia itu di babak semifinal dinilai sangat menguntungkan.Sebab, Indonesia dipastikan akan mendapatkan satu tiket babak final ajang All England Open 2022.Sedangkan untuk Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses melaju ke babak semifinal usai mengalahkan wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmusen dengan skor 21-15, 22-20.

Baca Juga: All England Open 2022 - Ngeri! Apriyani Harus Mengalami Hal Ini Usai Dihantam Cedera

Nah, di babak semifinal nanti mereka akan berhadapan dengan wakil China, He Ji Ting/Tan Qiang.Jika Ahsan/Hendra mampu mengalahkan pasangan China itu, maka Indonesia dipastikan meraih satu gelar juara All England Open 2022.Sekaligus memutus rantai puasa gelar juara All England Open yang terakhir kali diraih pada tahun 2020 melalui pasangan ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo)



Source : BWF Tournament Software
Penulis : Sumakwan Wikie Riaja
Editor : Reno Kusdaroji
Video Pilihan