Baca Juga: Masuki Bulan Puasa, Aji Santoso Ulangi Ritual Turun Gunung Persebaya Surabaya untuk Hal Ini
Hanya Mariya Mitsova (Hungaria) seorang yang mampu memaksa Iris Wang memainkan permainan panjang selama hampir satu jam.
Tepatnya pada babak 16 besar, Iris Wang mengalahkan Mariya Mitsova lewat rubber game dengan skor 21-14, 15-21, 21-19 dalam 54 menit.
Pada laga final nanti, Putri KW yang menempati peringkat 78 dunia kurang diunggulkan menang atas Iris Wang yang berperingkat 32 dunia.
Namun, bukan berarti pebulu tangkis berusia 19 tahun itu tidak memiliki harapan menang sekalipun.
Adapun Putri KW melaju ke partai final usai mengalahkan Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) lewat straight game dengan skor 21-10, 22-20.
Sementara Iris Wang melaju ke final usai mengalahkan Wen Yu Zhang (Kanada) lewat dua gim langsung juga dengan skor 21-18, 21-10.
Selain Putri KW, masih ada satu wakil Indonesia lainnya yang akan bermain di final Orleans Masters 2022.
Mereka ialah ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Rehan/Lisa melaju ke final usai mengalahkan wakil Malaysia, Roy King Yap/Teoh Mei Xing lewat straight game dengan skor 21-16, 21-15.
Baca Juga: Bukannya Tak Menghargai, Ini Alasan STY Minta Pemain Timnas U-19 Indonesia Tak Puasa Ramadhan
Pada partai final nanti, Rehan/Lisa akan berjumpa unggulan kedelapan asal Singapura, Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han.
Juara India Open 2022 itu melaju ke final usai mengalahkan wakil Prancis, Fabien Delrue/Vimala Heriau lewat straight game dengan skor 21-13, 21-12.
Sementara itu, tunggal putra Indonesia, Christian Adinata gagal melaju ke final usai tumbang di hadapan wakil India, Mithun Manjunath (18-21, 14-21).
Baca Juga: Bikin Kenyang Lebih Lama, 4 Makanan Sehat Ini Cocok untuk Sahur
Source | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Reno Kusdaroji |