Evan Dimas Minta Bonek-Aremania Sopan, Gaungkan Persaudaraan

Eko Isdiyanto Sabtu, 16 April 2022 | 08:49 WIB
Evan Dimas, Adam Alis, Gian Zola, dan Andik Rendika Rama, pemain baru Arema FC. (AREMAFC.COM)

BolaStylo.com - Bintang baru Arema FC, Evan Dimas menyinggung rivalitas Aremania dan Bonek usai diperkenalkan sebagai wajah baru Singo Edan untuk musim Liga 1 2022.

Rivalitas suporter dua klub Jawa Timur itu memang masih kental dirasa, namun Evan Dimas meminta baik Aremania dan Bonek untuk bersikap devasa.

Evan Dimas meminta untuk tak ada provokasi satu sama lain dan harus saling menghormati, meskipun diketahui bahwa hubungan suporter kedua klub ini masih renggang.

Permintaan dan pesan Evan Dimas ini tak lepas dari langkah kontroversialnya bergabung dengan Arema FC untuk musim Liga 1 2022, padahal statusnya pemain asal Persebaya.

Semasa namanya mencuat sebagai bintang muda masa depan Indonesia, Evan juga disebut-sebut sebagai salah satu pemain muda Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Hancurkan Barcelona, Pemain Frankfurt Lunasi Utangnya ke Luka Modric!

Namun demikian, Evan mengaku akan memberi performa terbaiknya untuk Arema FC sebagai pemain profesional dan statusnya sebagai pemain timnas Indonesia.

Meskipun tak dipungkiri potensi konsekuensi atas langkah yang diambil Evan Dimas, apalagi jika Arema FC bertandang ke markas Persebaya Surabaya.

"Harapan saya, tidak ada provokasi (di antara Aremania dan Bonek), semua harus respek," ucap Evan Dimas seperti dikutip dari Surya Malang.



Source : Suryamalang.tribunnews.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan